GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG PENYAPIHAN ASI PADA IBU (IBU HAMIL DAN IBU YANG MEMILIKI ANAK USIA 0-2 TAHUN) DI DESA SIWALAN KECAMATAN PANCENG KABUPATEN GRESIK

ISMAWATI, AIDATUL (2015) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG PENYAPIHAN ASI PADA IBU (IBU HAMIL DAN IBU YANG MEMILIKI ANAK USIA 0-2 TAHUN) DI DESA SIWALAN KECAMATAN PANCENG KABUPATEN GRESIK. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT-BD-150087_abstract.pdf

Download (20kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-12025.html

Abstract

Berdasarkan data posyandu Desa Siwalan pada bulan April 2015 ibu yang melakukan penyapihan dibawah usia 2 tahun sebanyak 23 (76,7%) dari 30 ibu yang memiliki anak usia 0-2 tahun, dengan alasan ASI tidak cukup lagi sehingga bayi harus mendapatkan asupan nutrisi lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan tentang penyapihan ASI pada ibu hamil dan ibu yang memiliki anak usia 0-2 tahun. Desain penelitian ini adalah deskriptif. Populasinya adalah seluruh ibu hamil dan ibu yang memiliki anak usia 0-2 tahun di Desa Siwalan Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik sebesar 40 orang. Besar sampel 36 responden, diambil dengan menggunakan teknik simple random sampling. Variabel dalam penelitian ini adalah tingkat pengetahuan. Pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner. Analisis data dengan statistik deskriptif disajikan dalam distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan dari 36 responden hampir setengahnya (41,7%) memiliki tingkat pengetahuan kurang, hampir setengahnya (33,3%) memiliki tingkat pengetahuan cukup, sebagian kecil (25%) memiliki tingkat pengetahuan baik. Simpulan penelitian ini adalah hampir setengahnya responden memiliki tingkat pengetahuan kurang. Diharapkan ibu lebih meningkatkan pengetahuan tentang penyapihan baik melalui tenaga kesehatan maupun melalui media elektronik dan media masa agar dapat melakukan penyapihan tepat waktu dengan cara yang benar.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAstuti, Puji0703037204puji@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Penyapihan
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics > RJ206-235 Nutrition and feeding of children and adolescents
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery
Depositing User: Mr. . Aji
Date Deposited: 29 Dec 2016 07:35
Last Modified: 08 Feb 2022 06:07
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/1005

Actions (login required)

View Item View Item