STUDI PERBANDINGAN METODE KONVENSIONAL DAN AMPLIFIKASI GEN MURA UNTUK IDENTIFIKASI Staphylococcus aureus PADA ANGIN-ANGIN RUANG LABORATORIUM UNUSA

SARI, INTAN NILAM (2022) STUDI PERBANDINGAN METODE KONVENSIONAL DAN AMPLIFIKASI GEN MURA UNTUK IDENTIFIKASI Staphylococcus aureus PADA ANGIN-ANGIN RUANG LABORATORIUM UNUSA. [Undergraduate Thesis]

[img] PDF
SR-NK-230052_Abstract.pdf

Download (367kB)
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-35322.html

Abstract

Staphylococcus aureus termasuk keluarga Micrococcaceae dan tergolong bakteri flora normal pada manusia. Sel S. aureus berbentuk coccus dan termasuk jenis bakteri Gram positif. Umumnya metode pemeriksaan infeksi S. aureus menggunakan uji biokimia yang terdiri dari isolasi bakteri pada media BAP, pewarnaan gram; dilanjutkan pada uji biokimia pada media MSA, uji VP, uji, Katalase, Uji koagulase, Uji glukosa dan manitol. Namun seiring berkembangnya teknologi identifikasi bakteri berkembang dengan metode Polymerase chain Reaction (PCR) yang meliputi isolasi DNA, Uji kualitatif dengan elektroforesis gel agarose, Uji semi kuantitatif dengan Software Image J, dan PCR. Tujuan dari penelitian ini untuk membandingkan dan melihat kesesuaian hasil identifikasi dari S. aureus menggunakan metode konvensional dan amplifikasi Gen MurA. Jenis penelitian ini adalah observasi analitik dengan metode cross-sectional. Sampel yang digunakan adalah hasil isolasi bakteri dari 20 angin-angin yang ada Laboratorium Fakultas Kesehatan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (UNUSA).Hasil analisa menggunakan T-test nilai p = 0,42 (>0,05) yang menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan antara metode kultur dan metode PCR dalam mendeteksi Staphylococcus aureus.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorK, Maharani Pertiwi0725088709maharani@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Staphylococcus aureus, metode konvensional, Polymerase chain Reaction
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine
Divisions: Faculty of Health > Program Study of Health Analyst
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 16 Jan 2024 03:57
Last Modified: 16 Jan 2024 03:57
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/10146

Actions (login required)

View Item View Item