PENERAPAN TERAPI MUSIK KLASIK DENGAN MASALAH KEPERAWATAN NYERI KRONIS PADA LANSIA OSTEOARTRITIS DI PANTI WERDHA HARGODEDALI SURABAYA

ABQORI, FAHMI (2022) PENERAPAN TERAPI MUSIK KLASIK DENGAN MASALAH KEPERAWATAN NYERI KRONIS PADA LANSIA OSTEOARTRITIS DI PANTI WERDHA HARGODEDALI SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img] PDF
KT-NS-220090_Abstract.pdf

Download (572kB)
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-32689.html

Abstract

Osteoartritis (OA) merupakan suatu kelainan pada sendi yang bersifat kronik dan progresif ditandai dengan adanya kerusakan kartilago pada sendi yang menyebabkan nyeri kronis. Tujuan penelitian ini adalah penerapan terapi music klasik pada lansia osteoarthritis dengan masalah keperawatan nyeri kronis di panti Werdha Hargodedali Surabaya. Desain penelitian ini menggunakan studi kasus deskriptif yang menggambarkan pengelolaan kasus dalam mengaplikasikan evidence based nursing practice, metode yang digunakkan wawancara dan observasii langsung kepada klien. Subyek penelitian ini satu klien dengan osteoarthritis yang mengalami masalah keperawatan nyeri kronis di panti Werdha Hargodedali Surabaya. Pengumpulan data menggunakan lembar asuhan keperawatan dan lembar observasi. Hasil studi kasus setelah dilakukan penerapan terapi music klasik sesuai EBN didapatkan hasil pengkajian nyeri yang dialami klien berkurang. Studi kasus menunjukkan bahwa penerapan terapi music klasik dapat menjadi terapi non farmakologis untuk mengatasi nyeri kronis pada lansia osteoarthritis. Penerapan terapi music klasik dilakukan pada pasien dengan osteoartritis untuk mengatasi masalah keperawatan nyeri kronis. Penerapan terapi ini diharapkan keluhan nyeri cukup menurun serta klien tampak meringis berkurang.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKhafid, MuhammadNIDN0717106802khafid@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: terapi musik klasik, osteoartritis, nyeri kronis
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Profession
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 18 Jan 2024 09:03
Last Modified: 18 Jan 2024 09:03
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/10464

Actions (login required)

View Item View Item