HUBUNGAN ANTARA ASUPAN VITAMIN C DAN KALSIUM DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS JAGIR KOTA SURABAYA

FAJRIN, LAILATUL (2022) HUBUNGAN ANTARA ASUPAN VITAMIN C DAN KALSIUM DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS JAGIR KOTA SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img] PDF
SR-GZ-220067_abstract.pdf

Download (605kB)
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-32406.html

Abstract

Hipertensi dalam kehamilan masih banyak terjadi dan merupakan salah satu penyebab kematian ibu, jenis hipertensi yang sering terjadi adalah preeklampsia dan di Surabaya sekitar 32,26% kematian ibu diakibatkan karena preeklampsia. Asupan vitamin dan mineral yang cukup dapat menurunkan tekanan darah, salah satunya yaitu asupan vitamin C dan kalsium, sebagai upaya untuk mengurangi konsumsi obat-obatan yang apabila dikonsumsi dalam waktu jangka panjang akan berakibat buruk bagi ginjal. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara asupan vitamin C dan kalsium dengan kejadian hipertensi pada ibu hamil di Puskesmas Jagir Kota Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan rancangan Observasional analitik dengan desain Cross Sectional. Sampel yang digunakan sebesar 119 responden dengan teknik Purposive sampling. Instrumen yang digunakan adalah sfigmomanometer, lembar identitas responden, lembar SQFFQ selama satu bulan. Analisis yang digunakan adalah Uji Spearman dan Uji Multiple Ordinal Regression. Rata-rata asupan vitamin C pada ibu hamil tergolong kategori lebih sedangkan rata-rata asupan kalsiumnya tergolong kategori kurang dari AKG. Pada uji bivariat terdapat hubungan negatif yang signifikan antara vitamin C dengan hipertensi (p-value=0,000) dan terdapat hubungan negatif yang signifikan antara kalsium dengan hipertensi (p-value=0,010), sedangkan pada uji multivariat didapatkan terdapat hubungan langsung pada asupan vitamin C dengan tekanan darah. Saran untuk peneliti selanjutnya yaitu diharapkan dapat menganalisis faktor-faktor lainnya seperti kebiasaan olahraga, pendapatan responden, dan teknik yang digunakan pada pengolahan makanan, mempertimbangkan jumlah bahan makanan yang digunakan wawancara, dan mempertimbangkan penggunaan instumen pengambilan data asupan.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorPutri, Pratiwi HariyaniNIDN0723038803pratiwi@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Hipertensi, Kehamilan, Vitamin C, Kalsium
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC620-627 Nutritional diseases. Deficiency diseases
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG551-591 Pregnancy
Divisions: Faculty of Health > Program Study of Nutrient
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 19 Jan 2024 01:56
Last Modified: 19 Jan 2024 01:56
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/10497

Actions (login required)

View Item View Item