HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU NIFAS DENGAN TEKNIK MENYUSUI PADA IBU PRIMIPARA DI RSI JEMURSARI SURABAYA

MUDMAINAH, . (2015) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU NIFAS DENGAN TEKNIK MENYUSUI PADA IBU PRIMIPARA DI RSI JEMURSARI SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT-BD-150156_abstract.pdf

Download (31kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-12330.html

Abstract

Teknik menyusui merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi produksi ASI, kenyataannya masih banyak ibu primipara yang belum bisa menyusui bayinya dengan baik dan benar. Salah satu penyebab adalah kurangnya pengetahuan ibu primipara mengenai teknik menyusui yang benar. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan tingkat pengetahuan ibu nifas dengan teknik menyusui pada ibu primipara di RSI Jemursari Surabaya. Desain penelitian analitik observasional dengan metode cross sectional. Populasi seluruh ibu nifas primipara di RSI Jemursari Surabaya rata-rata setiap bulan pada tahun 2014 sebesar 35 orang. Sampel sebesar 32 responden diambil dengan teknik “simple random sampling”. Variabel independent tingkat pengetahuan dan variabel dependen teknik menyusui. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan checklist. Pengolahan data dengan cara Editing, Scoring, Coding, Tabulating. Data dianalisa menggunakan uji Mann Whitney dengan tingkat kemaknaan a = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar responden (56,25 %) berpengatahuan kurang dan hampir seluruh responden (72 %) teknik menyusuinya kurang benar. Hasil uji statistic didapatkan p = 0,001 < a = 0,05, maka H0 ditolak artinya ada hubungan tingkat pengetahuan ibu nifas dengan teknik menyusui pada ibu primipara di RSI Jemursari Surabaya. Simpulan penelitian adalah semakin kurang pengetahuan ibu nifas tentang teknik menyusui maka semakin rendah jumlah ibu primipara dengan teknik menyusui yang benar. Saran bagi tenaga kesehatan diharapkan dapat memberikan penyuluhan atau pemahaman kepada ibu primipara tentang teknik menyusui yang benar.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSetiyowati, Eppy0717127001eppy@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: pengetahuan, teknik menyusui, primipara
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics > RJ206-235 Nutrition and feeding of children and adolescents
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery
Depositing User: Mr. . Aji
Date Deposited: 14 Jan 2017 04:44
Last Modified: 08 Feb 2022 08:22
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/1145

Actions (login required)

View Item View Item