HUBUNGAN POLA ASIH IBU DENGAN PERKEMBANGAN SOSIAL ANAK PRASEKOLAH DI PAUD DHARMA WANITA PERSATUAN GELAM SIDOARJO

SEPTYANTI, KRISTIN AYU (2012) HUBUNGAN POLA ASIH IBU DENGAN PERKEMBANGAN SOSIAL ANAK PRASEKOLAH DI PAUD DHARMA WANITA PERSATUAN GELAM SIDOARJO. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT02180_abstract.pdf

Download (66kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-7807.html

Abstract

Pola asih ibu sangat mempengaruhi perkembangan sosial anak prasekolah. Kenyataan yang terjadi pada masa sekarang adalah berkurangnya perhatian ibu terhadap anaknya. Banyak anak mengalami perkembangan sosial yang kurang optimal karena berkurangnya perhatian dari ibu disebabkan adanya ibu yang sibuk bekerja di luar rumah. Tujuan penelitian adalah mengetahui hubungan pola asih ibu dengan perkembangan sosial anak presekolah di PAUD Dharma Wanita Persataun Gelam Sidoarjo. Desain penelitian menggunakan cross sectional populasinya adalah 35 ibu beserta anak prasekolah di PAUD Dharma Wanita Persatuan Gelam Sidoarjo. Sampel diambil secara simple random sampling sebanyak 32 responden. Variabel bebasnya adalah pola asih ibu sedangkan variabel terikatnya adalah perkembangan sosial anak prasekolah. Pengambilan data dengan menggunakan kuesioner dan observasi. Dianalisis menggunakan uji Rank Spearman dengan tingkat kemaknaan = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 17 responden sebagian besar (53%) pola asih ibu baik dengan perkembangan sosial baik, dari 15 responden sebagian besar (53,3%) pola asih ibu cukup dengan perkembangan sosial kurang. Hasil uji Rank Spearman diperoleh = 0,001 ( < 0,05) artinya ada hubungan pola asih ibu dengan perkembangan sosial anak prasekolah di PAUD Dhrama Wanita Persataun Desa Gelam Sidoarjo. Kesimpulan penelitian adalah ada hubungan antara pola asih ibu dengan perkembangan sosial anak prasekolah di PAUD Dharma Wanita Persatuan Gelam Sidoarjo. Jadi semakin baik pola asih ibu maka semakin baik pula perkembangan sosial anak. Pada penelitian ini pola asih ibu harus seimbang antara kualitas dan kuantitas waktu yang berguna bagi perkembangan sosial anak.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: Pola Asih ibu, Perkembangan Sosial Anak
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Bachelor
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 01 Mar 2018 18:45
Last Modified: 01 Mar 2018 18:45
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/1787

Actions (login required)

View Item View Item