GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU NIFAS TENTANG MOBILISASI DINI DI BPS FATMAWATI WRINGINANOM GRESIK

SHALIHAH, VIVID MARATUS (2014) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU NIFAS TENTANG MOBILISASI DINI DI BPS FATMAWATI WRINGINANOM GRESIK. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT-BD-140088_abstract.pdf

Download (56kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-9531.html

Abstract

Mobilisasi Dini sangat penting dilakukan agar organ reproduksi lebih cepat kembali pulih, namun kenyataannya masih banyak ibu nifas belum mengerti pentingnya Mobilisasi Dini. Penelitian ini bertujuan mengetahui Gambaran Tingkat Pengetahuan Ibu Nifas Tentang Mobilisasi Dini di BPS Fatmawati Wringinanom Gresik Tahun 2014. Penelitian ini menggunakan metode Deskriptif. Populasinya adalah seluruh ibu nifas yang bersalin di BPS Fatmawati Wringinanom Gresik, sebesar 20 orang. Sampel seluruhnya 20 responden. Cara pengambilan sampel menggunakan metode Total Sampling. Variabel dalam penelitian ini adalah tingkat pengetahuan tentang mobilisasi dini. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, pengolahan data secara editing, scoring, coding dan tabulating. Data di analisis secara Deskriptif dan data di sajikan dengan distribusi frekuensi. Hasil penelitian ini menunjukkan dari 20 responden, sebagian besar (60%) responden pengetahuannya kurang, sebagian kecil (20%) mempunyai pengetahuan cukup, dan sebagian kecil (20%) mempunyai pengetahuan baik tentang mobilisasi dini. Simpulan penelitian adalah ibu nifas di BPS Fatmawati Wringinanom Gresik sebagian besar mempunyai tingkat pengetahuan kurang tentang mobilisasi dini. Diharapkan petugas kesehatan dapat meningkatkan informasi tentang mobilisasi dini dan pentingnya melakukan mobilisasi dini pada ibu nifas.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Mobilisasi Dini.
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Mrs. . Aidah
Date Deposited: 19 Mar 2018 09:47
Last Modified: 19 Mar 2018 09:47
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/1857

Actions (login required)

View Item View Item