GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG SADARI PADA IBU DI PERUM SUN SAFIRA BLOK A5-A6 BUDURAN-SIDOARJO.

FERIYANDARI, LUSI (2014) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG SADARI PADA IBU DI PERUM SUN SAFIRA BLOK A5-A6 BUDURAN-SIDOARJO. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT-BD-140161_abstract.pdf

Download (62kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-9677.html

Abstract

Menurut Dinas Kesehatan Provinsi Jatim, penyakit kanker payudara cenderung meningkat setiap tahunnya tercatat tahun 2009 : 825, 2010 : 1253, 2011 : 1527. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui gambaran tingkat pengetahuan tentang SADARI pada ibu di Perum Sun Safira Blok A5-A6 Buduran-Sidoarjo. Desain penelitian adalah deskriptif. Populasi semua ibu di Perum Sun Safira Blok A5-A6 Buduran-Sidoarjo sebesar 30 orang, sampel sebesar 30 responden, teknik total sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Variabel yang diteliti adalah pengetahuan Ibu tentang SADARI. Data yang diperoleh diolah dengan cara editing, scoring, coding, tabulating, dianalisis secara deskriptif dan dijelaskan dalam bentuk distribusi frekuensi dan persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian kecil (13,3%) mempunyai tingkat pengetahuan baik, hampir setengahnya (33,3%) mempunyai tingkat pengetahuan cukup, dan sebagian besar (53,4%) mempunyai tingkat pengetahuan kurang tentang Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI). Berdasarkan hasil penelitian dapat di simpulkan Ibu mempunyai tingkat pengetahuan tentang SADARI sebagian besar kurang di Perum Sun Safira Blok A5- A6 Buduran-Sidoarjo. Diharapkan adanya kerjasama dengan tenaga kesehatan untuk memberikan penyuluhan tentang SADARI.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: pengetahuan, SADARI.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: Mrs. . Aidah
Date Deposited: 23 Mar 2018 12:04
Last Modified: 23 Mar 2018 12:04
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/1931

Actions (login required)

View Item View Item