HUBUNGAN FREKUENSI PEMAKAIAN PEMBALUT SAAT MENSTRUASI DENGAN KEJADIAN KEPUTIHAN (FLOUR ALBUS) PADA MAHASISWI SEMESTER II PRODI S1 KEPERAWATAN STIKES YAYASAN R.S ISLAM SURABAYA)

ANGGRAENI, NURUL ABIDA (2013) HUBUNGAN FREKUENSI PEMAKAIAN PEMBALUT SAAT MENSTRUASI DENGAN KEJADIAN KEPUTIHAN (FLOUR ALBUS) PADA MAHASISWI SEMESTER II PRODI S1 KEPERAWATAN STIKES YAYASAN R.S ISLAM SURABAYA). [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT02623_abstract.pdf

Download (57kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-8230.html

Abstract

Tidak seringnya mengganti pembalut saat menstruasi, mempengaruhi kelembapan vagina yang dapat memicu timbulnya bakteri dan jamur penyebab keputihan. Tujuan penelitian ini mengetahui hubungan frekuensi pemakaian pembalut saat menstruasi dengan kejadian keputihan pada mahasiswi semester II Prodi S1 Keperawatan STIKES YARSIS. Jenis penelitian analitik, desain cross sectional, populasi semua mahasiswi semester II Prodi S1 Keperawatan STIKES YARSIS sebanyak 93 orang, sampel sebesar 76 responden, teknik simple random sampling. Variabel independen frekuensi pemakaian pembalut saat menstruasi, variabel dependen kejadian keputihan. Instrumen yang digunakan kuesioner. Analisis uji statistik chi-square, tingkat kemaknaan α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan dari 76 responden, didapatkan sebagian besar mahasiswi (67,1%) memiliki frekuensi pemakaian pembalut sat menstruasi dalam kategori tidak sering, dan sebagian besar mahasiswi (53,95%) mengalami keputihan. Hasil uji statistik chi-square didapat χ2hitung > χ2tabel, maka H0 ditolak berarti ada hubungan frekuensi pemakaian pembalut saat menstruasi dengan kejadian keputihan pada mahasiswi semester II Prodi S1 Keperawatan STIKES YARSIS. Semakin sering mengganti pembalut saat menstruasi maka akan menurunkan kejadian keputihan, disarankan bagi wanita untuk sering mengganti pembalut saat menstruasi sehingga dapat mencegah keputihan.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: frekuensi pemakaian pembalut, keputihan.
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG1-991 Gynecology and obstetrics
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Bachelor
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 14 Apr 2018 00:12
Last Modified: 20 Apr 2018 00:08
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/2046

Actions (login required)

View Item View Item