GAMBARAN PENGETAHUAN IBU TENTANG DETEKSI DINI GANGGUAN PEMUSATAN PERHATIAN HIPERAKTIF (GPPH) PADA ANAK USIA 4-5 TAHUN DI TK/RA MAMBAUL HIDAYAH MANGELO SOOKO KABUPATEN MOJOKERTO

NINGSIH, GALEH RETNO (2013) GAMBARAN PENGETAHUAN IBU TENTANG DETEKSI DINI GANGGUAN PEMUSATAN PERHATIAN HIPERAKTIF (GPPH) PADA ANAK USIA 4-5 TAHUN DI TK/RA MAMBAUL HIDAYAH MANGELO SOOKO KABUPATEN MOJOKERTO. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT02935_abstract.pdf

Download (45kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-8537.html

Abstract

Banyaknya anak yang mengalami keterlambatan penanganan hiperaktif, ini akibat dari kurangnya pengetahuan ibu tentang ciri-ciri anak hiperaktif. Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan di TK/RA Mambaul Hidayah terdapat 8 ibu yang tidak tahu ciri-ciri anak hiperaktif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu tentang deteksi dini gangguan pemusatan perhatian hiperaktif (GPPH) pada anak usia 4-5 tahun di TK/RA Mambaul Hidayah Mangelo Sooko Kabupaten Mojokerto. Desain dalam penelitian ini adalah menggunakan metode deskriptif. Populasinya adalah semua ibu yang mempunyai anak usia 4-5 tahun di TK/RA Mambaul Hidayah sebanyak 38. Sampel yang diambil sebesar 38 ibu, dengan menggunakan tekhnik total sampling. Variabelnya adalah pengetahuan ibu tentang deteksi dini gangguan pemusatan perhatian hiperaktif (GPPH). Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Data dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian diperoleh bahwa dari 38 responden sebagian kecil (23,7%) responden berpengetahuan baik, sebagian sedang (28,9%) responden berpengetahuan cukup dan sebagian besar (47,4%) responden berpengetahuan kurang. Simpulan dari penelitian ini adalah pengetahuan ibu tentang deteksi dini gangguan pemusatan perhatian hiperaktif (GPPH) pada anak usia 4-5 tahun di TK/RA Mambaul Hidayah, Sebagian besar berpengetahuan kurang. Untuk itu diharapkan bagi petugas kesehatan bekerjasama dengan guru untuk memberikan penyuluhan pada ibu tentang perkembangan anak.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Deteksi dini
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics > RJ499-507 Mental disorders. Child psychiatry
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 21 Apr 2018 19:38
Last Modified: 21 Apr 2018 19:38
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/2246

Actions (login required)

View Item View Item