AINI, QURRATUL (2012) HUBUNGAN PEMAKAIAN ALAT KONTRASEPSI SUNTIK TIGA BULAN DENGAN PERUBAHAN BERAT BADAN DI WILAYAH KERJA POLINDES KALANGAN PRAO KEC. JRENGIK KAB. SAMPANG. [Undergraduate Thesis]
|
PDF
KT02158_abstract.pdf Download (42kB) | Preview |
Abstract
Sebagian besar masyarakat yang mengikuti kontrasepsi suntik tiga bulan mengalami peningkatan berat badan. Dengan timbulnya peningkatan berat badan yang tidak dinginkan oleh akseptor KB suntik tiga bulan dikhawatirkan kasus drop out meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pemakaian alat kontrasepsi suntik tiga bulan dengan perubahan berat badan. Desain penelitian yang digunakan adalah analitik dengan rancang bangun cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh akseptor KB suntik tiga bulan di wilayah kerja Polindes Kalangan Prao kecamatan Jrengik kabupaten Sampang sebesar 167 responden, sampel sebesar 69 responden diambil secara simple random sampling. Pengumpulan data dengan kuesioner dan alat timbang badan. Analisis data dengan Mann-Whitney. Analisis statistik dengan Mann-Whitney didapatkan p = 0,003 α = 0,05 berarti p < α maka Ho ditolak artinya ada hubungan antara pemakaian alat kontrasepsi suntik tiga bulan dengan perubahan berat badan di wilayah kerja Polindes Kalangan Prao kecamatan Jrengik kabupaten Sampang Madura. Jadi semakin lama pemakaian alat kontrasepsi suntik tiga bulan maka akan menambah berat badan akseptor. Sehingga perlu adanya pemberian konseling agar akseptor melakukan diet rendah kalori, dan olahraga teratur.
Item Type: | Undergraduate Thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kontrasepsi, berat badan |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG133-137.6 Conception. Artificial insemination. Contraception |
Divisions: | Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery |
Depositing User: | Mr. . Bagas |
Date Deposited: | 04 May 2018 13:06 |
Last Modified: | 04 May 2018 13:06 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/2433 |
Actions (login required)
View Item |