USMANA, ANDI (2013) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG EFEK SAMPING KB SUNTIK DEPO MEDROXYPROGESTERON ACETATE DI KLINIK SAOEDAH Jl. KLAMPIS SEMALANG I No 14 SURABAYA. [Undergraduate Thesis]
|
PDF
KT0011029_abstract.pdf Download (55kB) | Preview |
Abstract
KB suntik Depo Medroxyprogesteron Acetate merupakan alat kontrasepsi yang banyak dipakai oleh akseptor dari pemakaian KB suntik tersebut akseptor tidak mengetahui efek sampingnya, yang mengakibatkan akseptor berhenti atau pindah alat kontrasepsi lain. Tujuan penelitian untuk mengetahui gambaran pengetahuan akseptor tentang efek samping KB suntik Depo Medroxyprogesteron Acetate di Klinik Saoedah Penelitian bersifat deskriptif. Populasinya adalah akseptor suntik Depo Medroxyprogesteron Acetate di Klinik Saoedah Surabaya, dengan besar populasi 13 akseptor, besar sampel 13 akseptor. Pengambilan sampel dengan cara purposive sampling. Variabel dari penelitian adalah pengetahuan akseptor tentang efek samping KB suntik Depo Medroxyprogesteron Acetate. Instrumen menggunakan kuesioner dan data disajikan dengan persentase distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hampir setengahnya (46,2%) memiliki pengetahuan kurang, sebagian kecil (15,4%) pengetahuan baik, hampir setengahnya (38,4%) berpengetahuan cukup tentang efek samping KB suntik 3 bulan. Simpulan penelitian ini adalah bahwa hampir setengahnya pengetahuan akseptor tentang efek samping KB suntik 3 bulan di Klinik Saoedah kurang. Untuk itu diharapkan akseptor mencari sumber informasi tentang efek samping KB suntik 3 bulan sehingga pengetahuan akseptor dapat lebih ditingkatkan dengan cara mengikuti penyuluhan kesehatan dari tenaga kesehatan.
Item Type: | Undergraduate Thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengetahuan, Efek samping KB suntik |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG133-137.6 Conception. Artificial insemination. Contraception |
Divisions: | Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing |
Depositing User: | Mr. . Adit |
Date Deposited: | 31 May 2018 07:59 |
Last Modified: | 31 May 2018 07:59 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/2611 |
Actions (login required)
View Item |