GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG IMUNISASI DPT PADA BAYI DI PUSKESMAS DESA SEKARAN KECAMATAN SEKARAN KABUPATEN LAMONGAN

MUBIN, SHOLIHUL (2013) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG IMUNISASI DPT PADA BAYI DI PUSKESMAS DESA SEKARAN KECAMATAN SEKARAN KABUPATEN LAMONGAN. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT02947_abstract.pdf

Download (45kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-8549.html

Abstract

Masalah imunisasi di Indonesia salah satunya adalah masih ada ibu yang tidak mengimunisasikan bayinya, salah satu faktor adalah pengetahuan. Di Puskesmas desa sekaran kecamatan sekaran kabupaten lamongan berdasarkan data bulan Januari diketahui bayi yang di imunisasi DPT 1 sebesar 69 bayi, pada bulan Februari DPT 2 sebesar 63 bayi, pada bulan Maret DPT 3 sebesar 60 bayi, dari data tersebut diketahui imunisasi DPT mengalami frekuensi penurunan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan ibu tentang imunisasi DPT pada bayi di Puskesmas desa sekaran kecamatan sekaran kabupaten lamongan. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Populasi penelitian adalah semua ibu yang mengimunisasikan DPT pada bayinya sebesar 50 orang, sampel penelitian sebesar 44 responden, diambil dengan teknik purposive sampling. Variabelnya adalah pengetahuan ibu tentang imunisasi DPT. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner dan pengolahan data dengan menggunakan editing, scoring, coding, tabulating, kemudian dianalisis secara deskriptif disajikan dengan bentuk presentase. Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan ibu tentang imunisasi DPT, sebagian besar (61,4%) responden memiliki pengetahuan kurang, sebagian kecil (22,7%) responden memiliki pengetahuan cukup dan (15,9%) responden memiliki pengetahuan baik. Disimpulkan bahwa sebagian besar responden memiliki pengetahuan yang masih kurang sehingga diharapkan petugas kesehatan untuk meningkatkan penyuluhan tentang anjuran imunisasi DPT.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Imunisasi DPT
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics > RJ240 Imunization of children (General)
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 01 Jun 2018 02:58
Last Modified: 01 Jun 2018 02:58
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/2613

Actions (login required)

View Item View Item