GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG PENANGANAN DIARE DI RUMAH PADA BALITA DI PUSKESMAS KRIAN KECAMATAN KRIAN KABUPATEN SIDOARJO

WATI, RENI KUSUMA (2013) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG PENANGANAN DIARE DI RUMAH PADA BALITA DI PUSKESMAS KRIAN KECAMATAN KRIAN KABUPATEN SIDOARJO. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT02882_abstract.pdf

Download (52kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-8484.html

Abstract

Keterlambatan penanganan diare mengakibatkan dehidrasi sampai dengan kematian. Sebaiknya ibu bisa melakukan penanganan diare dirumah agar angka morbiditas dan mortalitas diare menurun. Namun, dalam kenyataannya sebagian ibu kurang mengetahui cara penanganan diare di rumah. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan ibu tentang penanganan diare di rumah pada balita di Puskesmas Krian Sidoarjo Desain penelitian ini deskriptif, dengan Populasi seluruh ibu yang mempunyai balita yang mengalami diare di Puskesmas Krian Sidoarjo sebesar 20 orang, dengan sampelnya 20 responden. Menggunakan total sampling dengan instrument kuesioner. Analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil akhir disajikan dengan bentuk presentase. Hasil penelitian menunjukkan dari 20 responden sebagian besar (70%) mempunyai tingkat pengetahuan kurang, Sebagian kecil (15%) pengetahuan baik, dan (15%) pengetahuan cukup. Disimpulkan bahwa sebagian besar responden ibu di Puskesmas Krian memiliki tingkat pengetahuan kurang tentang penanganan diare pada balita dirumah. Saran buat tenaga kesehatan yaitu memberi penyuluhan kepada ibu-ibu yang berkunjung ke puskesmas tentang penanganan diare dirumah dan mengajari tentang cara penanganan diare dirumah pada balita.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: Tingkat pengetahuan dan Penanganan diare
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics > RJ370-550 Diseases of children and adolescents
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 01 Jun 2018 04:03
Last Modified: 01 Jun 2018 04:03
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/2616

Actions (login required)

View Item View Item