HUBUNGAN PERAWATAN VULVA HYGIENE DENGAN KEJADIAN FLOUR ALBUS PADA WUS DI BPS NANIK MOJOSARI

ZALDIN, AISYAH (2012) HUBUNGAN PERAWATAN VULVA HYGIENE DENGAN KEJADIAN FLOUR ALBUS PADA WUS DI BPS NANIK MOJOSARI. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT02317_abstract.pdf

Download (58kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-7944.html

Abstract

Kesadaran WUS akan kebersihan vulva masih rendah, banyak dari WUS tidak mengerti akan perawatan vulva hygiene yang benar. sehingga kebiasaan yang salah dalam perawatan vulva hygiene dianggap sebagai hal yang wajar. Berdasarkan hasil wawancara dengan 3 responden mereka mengatakan “ganti celana dalam saat mandi saja, tidak mengganti setiap kali saat terasa basah/ lembab, membersihkan alat kelamin dengan cairan antiseptik “sabun sirih” setiap kali mandi, memakai air yang ada di bak air toilet umum pada saat di luar rumah”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan perawatan vulva hygiene dengan kejadian flour albus di BPS Nanik Mojosari. Desain penelitian ini adalah analitik observasional dengan cross sectional. Populasinya semua WUS yang mengalami flour albus pada saat melakukan pap smear di BPS Nanik Mojosari sebesar 25 responden. Sampel diambil dengan menggunakan tehnik simple random sampling sebesar 23 responden. Variabel independen adalah perawatan vulva hygiene dan variabel dependen adalah kejadian flour albus. Instrumen menggunakan lembar kuisioner. Dianalisis Uji chi- square dengan tingkat kemaknaan α=0,05 Hasil penelitian didapatkan sebagian besar 70 % melakukan perawatan vulva hygiene salah dan hampir seluruhnya 78 % mengalami flour albus abnormal. Hasil uji chi – square didapatkan 2 sel (kurang dari 5) tidak memenuhi persyaratan uji chi square yaitu E > 5 sehingga dilanjutkan dengan uji exact fisher’s didapatkan hasil nilai ρ = 0,017 yang berarti ρ < α maka H0 di tolak yang artinya ada hubungan perawatan vulva hygiene dengan kejadian flour albus pada WUS di BPS Nanik Mojosari. Kesimpulan hasil penelitian ini jika WUS melakukan perawatan vulva hygiene salah dapat menyebabkan kejadian flour albus abnormal. Oleh karena itu petugas kesehatan seharusnya memberikan informasi tentang perawatan vulva hygiene yang benar dengan cara KIE, leaflet maupun poster.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: perawatan vulva hygiene, kejadian flour albus
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG138 Sterilization of women
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 03 Sep 2018 09:57
Last Modified: 03 Sep 2018 09:57
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/2796

Actions (login required)

View Item View Item