ROZIDA, IRMA MIFTACHUR (2011) PENGARUH ZIKIR DAN DOA TERHADAP PENURUNAN TINGKAT KECEMASAN AKIBAT HOSPITALISASI PADA PASIEN YANG MENGALAMI KECEMASAN DI RUANG RAWAT INAP SHOFA-MARWAH DAN MULTAZAM RUMAH SAKIT ISLAM SURABAYA. [Undergraduate Thesis]
|
PDF
KT01847_abstract.pdf Download (58kB) | Preview |
Abstract
Kecemasan merupakan suatu perubahan suasana hati yang timbul di dalam tanpa ada perangsang dari luar. Kecemasan dapat diatasi dengan beberapa intervensi keperawatan, salah satunya bimbingan spiritual, zikir dan doa. Tujuan penelitian adalah mengidentifikasi pengaruh zikir dan doa terhadap penurunan tingkat kecemasan akibat hospitalisasi pada pasien yang mengalami kecemasan di ruang rawat inap Shofa Marwah dan Multazam RSI Surabaya. Penelitian ini menggunakan desain quasy eksperimen. Populasi penelitian adalah pasien yang cemas akibat hospitalisasi. Besar sampel 26 responden diambil secara purposive sampling. Variabel bebas adalah bimbingan zikir dan doa, variabel tergantungnya tingkat kecemasan pasien. Data dikumpulkan dengan mengisi lembar kuesioner yang sesuai dengan teori HARS. Pengolahan data menggunakan uji statistik Wilcoxon signed rank test dan Mann Whitney. Hasil penelitian yang diuji dengan uji statistik Wilcoxon signed rank test didapatkan nilai kemaknaan p = 0,0005 dimana p < 0,05. Sedangkan dari hasil uji statistik Mann - Whitney Test pada kedua kelompok setelah diberikan perlakuan didapatkan nilai kemaknaan p = 0,025 dimana p < 0,05. Sehingga disimpulkan bahwa ada pengaruh bimbingan zikir dan doa terhadap penurunan tingkat kecemasan pasien akibat hospitalisasi. Mengingat bimbingan zikir dan doa berpengaruh terhadap penurunan tingkat kecemasan pasien, maka hendaknya perawat senantiasa mengajak pasien untuk berzikir dan berdoa. Sehingga kebutuhan spiritual pasien terpenuhi dan kecemasan pasien dapat berkurang.
Item Type: | Undergraduate Thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | zikir, doa, kecemasan, hospitalisasi |
Subjects: | R Medicine > RC Internal medicine > RC435-571 Psychiatry |
Divisions: | Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Bachelor |
Depositing User: | Mr. . Adit |
Date Deposited: | 12 Sep 2018 14:24 |
Last Modified: | 12 Sep 2018 14:24 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/2835 |
Actions (login required)
View Item |