RAHAYU, IKE (2011) GAMBARAN PENGETAHUAN IBU HAMIL (PRIMIGRAVIDA) TENTANG DETEKSI DINI RESIKO TINGGI PADA KEHAMILAN DI BPS N DESA AWANG-AWANG KECAMATAN MOJOSARI KABUPATEN MOJOKERTO. [Undergraduate Thesis]
|
PDF
KT02074_abstract.pdf Download (59kB) | Preview |
Abstract
Bidan yang melaksanakan praktek swasta memiliki respon yang berbeda- beda terhadap penerapan dokumentasi kebidanan. Berdasarkan studi pendahuluan didapatkan 20 orang bidan di Kecamatan Rogojampi bahwa dokumentasi kebidanan yang dilaksanakan dengan lengkap hanya 4 (20%) bidan yaitu Informed consent, Antenatal care, Partograf, Persalinan, Nifas dan Keluarga Berencana, laporan, rujukan, surat kelahiran dan kematian serta pendokumentasian pada register : ibu, bayi, KB. Tujuan penelitian untuk mengetahui gambaran respon verbal bidan terhadap penerapan dokumentasi kebidanan di Bidan Praktek Swasta wilayah Kecamatan Rogojampi Kabupaten Banyuwangi. Jenis penelitian adalah penelitian deskriptif. Populasi penelitian ini adalah semua bidan yang melakukan praktek swasta di wilayah Kecamatan Rogojampi Banyuwangi sebanyak 30 bidan. Sampel penelitian ini adalah semua bidan yang melakukan praktek swasta di wilayah Kecamatan Rogojampi Kabupaten Banyuwangi dengan besar sampel sebanyak 30 bidan dan menggunakan tehnik total sampling. Dalam penelitian ini variabel yang akan diteliti adalah respon verbal bidan. Data yang dikumpulkan dengan menggunakan wawancara, kemudian diolah secara editing, coding, tabulating. Dianalisis dengan tabel distribusi frekuensi secara persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa respon verbal bidan terhadap penerapan dokumentasi kebidanan adalah 19 orang (63,3%) yaitu memberikan respon verbal secara baik; 9 orang (30%) memberikan respon verbal secara cukup; dan 2 orang (6,79%) mempunyai respon verbal kurang. Simpulan penelitian ini adalah sebagian besar respon verbal bidan adalah baik. Diharapkan bidan untuk mempertahankan dokumentasi kebidanan.
Item Type: | Undergraduate Thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Respon verbal bidan, dokumentasi kebidanan |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG551-591 Pregnancy |
Divisions: | Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery |
Depositing User: | Mr. . Adit |
Date Deposited: | 20 Sep 2018 15:57 |
Last Modified: | 20 Sep 2018 15:57 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/2882 |
Actions (login required)
View Item |