HUBUNGAN STATUS GIZI USIA MENARCHE SISWI KELAS VII-IX SMP MUHAMMADIYAH SIDOARJO TAHUN 2011

ROICHANI, NAILIVAR (2011) HUBUNGAN STATUS GIZI USIA MENARCHE SISWI KELAS VII-IX SMP MUHAMMADIYAH SIDOARJO TAHUN 2011. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT02107_abstract.pdf

Download (59kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-7732.html

Abstract

Menarche merupakan menstruasi pertama yang menunjukkan kematangan seksual pada remaja, terdapat dampak psikologis terhadap datangnya menarche yang terlalu dini ataupun lambat pada remaja, pada remaja yang datang menarchenya terlalu dini dia akan merasa malu karena diledek oleh teman- temannya, kurang percaya diri karena mulai timbul bau badan, dan gangguan rasa nyaman sebab perutnya terasa tegang sedangkan pada remaja yang menarchenya terlambat maka dia akan merasa terasingkan sebab teman-temannya mulai membahas seputar menstruasi yang belum dia dapatkan. Data awal yang diperoleh, dari 5 orang siswi kelas VII yang mengalami masalah berat badan (kegemukan) terdapat 3 siswi yang belum mendapat menarche pada usia 12 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui hubungan antara status gizi dengan usia menarche pada siswi kelas VII-IX di SMP Muhammadiyah I Sidoarjo tahun 2011. Penelitian dilakukan di SMP Muhammadiyah I Sidoarjo pada bulan Juli 2011. Penelitian dilakukan dengan metode analitik, teknik yang digunakan adalah probability sampling dengan cara stratified random sampling. Populasi seluruh siswi kelas VII-IX SMP Muhammadiyah I Sidoarjo sebesar 240 orang. Variabel yang diteliti yaitu status gizi (variabel independen) dengan usia menarche (variabel dependen). Pengambilan data primer diperoleh dari hasil pengisian kuesioner, pengukuran tinggi badan dan berat badan. Berdasarkan hasil dari penelitian ditemukan bahwa terdapat sebagian besar responden (75,3%) mengalami menarche pada usia 10-15 tahun yang tergolong sesuai dan status gizi sebagian besar responden (51,3) tergolong normal. Kesimpulan dari hasil penelitian bahwa tidak ada hubungan antara status gizi dengan usia menarche, Diharapkan petugas kesehatan dapat meningkatkan informasi tentang kesehatan reproduksi kepada remaja melalui penyuluhan dan seminar kesehatan reproduksi.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: Status Gizi, Usia Menarche
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG1-991 Gynecology and obstetrics
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 18 Dec 2018 04:08
Last Modified: 18 Dec 2018 04:08
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/3225

Actions (login required)

View Item View Item