PRABOWO, MADE WISNU (2011) GAMBARAN PENGETAHUAN REMAJA TENTANG BAHAYA MINUM KOPI DI RW 02 KELURAHAN SUKOMULYO KECAMATAN MANYAR GRESIK. [Undergraduate Thesis]
|
PDF
KT01900_abstract.pdf Download (52kB) | Preview |
Abstract
Kopi adalah minuman yang mengandung cafeein dan dapat menyebabkan gangguan kesehatan, seperti kenaikan tekanan darah tiba-tiba, serangan jantung atau stroke. Survey sementara yang diambil dengan metode wawancara yang terdiri dari 10 orang remaja yang sering minum kopi di RW 02 kelurahan Sukomulyo kecamatan Manyar Gresik didapatkan 7 remaja yang tidak tahu tentang bahaya minum kopi dan 3 remaja mengerti tentang bahaya minum kopi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan remaja tentang bahaya minum kopi. Penelitian dilakukan dengan metode deskriptif . Populasinya adalah semua remaja yang mengkonsumsi kopi di RW 02 kelurahan Sukomulyo kecamatan Manyar Gresik sebesar 20 orang. Sampel sebesar 20 responden. Teknik diambil secara total sampling. Pengambilan data dengan menggunakan kuesioner. Variabel yang di gunakan adalah pengetahuan remaja tentang bahaya minum kopi. Analisa data menggunakan deskriptif dalam bentuk persentase. Untuk pengetahuan remaja tentang bahaya minum kopi dari 20 responden sebagian besar (55%) berpengetahuan kurang, hampir setengah (40%) berpengetahuan cukup dan sebagian kecil (5%) berpengetahuan baik. Disimpulkan bahwa pengetahuan remaja di RW 02 kelurahan Sukomulyo kecamatan Manyar Gresik sebagian besar berpengetahuan kurang tentang bahaya minum kopi. Diharapkan remaja dapat merubah gaya hidup dari yang terbiasa minum kopi setiap hari dalam porsi lebih ke hal yang positif, seperti olah raga dan untuk institusi kesehatan dapat memberikan penyuluhan agar para remaja bisa meninggalkan minum kopi.
Item Type: | Undergraduate Thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengetahuan, bahaya minum kopi |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA773-788 Personal health and hygiene |
Divisions: | Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing |
Depositing User: | Mr. . Adit |
Date Deposited: | 10 Jan 2019 04:01 |
Last Modified: | 10 Jan 2019 04:01 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/3294 |
Actions (login required)
View Item |