HAYATI, HENNY (2010) HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN IBU PRIMIPARA DENGAN PERAWATAN BAYI USIA 0-1 BULAN DI POLINDES TLOGOREJO KEC.SUKODADI KAB.LAMONGAN. [Undergraduate Thesis]
|
PDF
KT01589_abstract.pdf Download (66kB) | Preview |
Abstract
Perawatan bayi secara benar clan tepat sangat mempengaruhi angka kematian bayi baru lahir (BBL). Hal ini disebabkan karena kesalahan perawatan yang menyebabkan bayi sehat menjadi bayi sakit, karena pengetahuan ibu yang kurang memahami clan kurang mampu menerapkan secara langsung kepada bayi. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan ibu primipara dengan perawatan bayi usia 0-1 bulan di Polindes Tlogorejo Kecamatan Sukodadi Kabupaten Lamongan. Desain penelitian ini bersifat survey analitik dengan metode cross sectional. Populasi yang digunakan adalah semua ibu primipara yang mempunyai bayi usia 0-1 bulan sebanyak 37 orang. Variabel independent adalah tingkat pengetahuan ibu primipara clan variable dependen adalah perawatan bayi usia 0-1 bulan. Sampel yang diambil sebanyak 18 responden. Pengambilan sampel dengan tehnik probability sampling secara simple random sampling. Pengumpulan data secara primer melalui kuesioner clan check list kemudian dianalisis dengan menggunakan uji statistik Rank Spearman dengan tingkat kemaknaan a=0,05. Hasil penelitian sebagian besar ibu primipara mempunyai tingkat pengetahuan baik sebesar 55,6% clan sebagian besar melakukan perawatan bayi usia 0-1 bulan dengan baik sebesar 61,1%. Hasil uji statistik Rank Spearman menggunakan SPSS (Statistical Product Service Solutions) for Windows, di dapat p=0,003 sehingga di dapat kesimpulan p<a, maka Ho ditolak, yang berarti ada hubungan antara tingkat pengetahuan ibu primipara dengan perawatan bayi usia 0- I bulan di Polindes Tlogorejo Kecamatan Sukodadi Kabupaten Lamongan. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan ada hubungan antara tingkat pengetahuan ibu primipara dengan perawatan bayi usia 0-1 bulan, sehingga semakin tinggi tingkat pengetahuan ibu primipara maka semakin baik melakukan perawatan bayi usia 0- I bulan, begitu pula sebaliknya Oleh karena itu petugas kesehatan hendaknya lebih memberikan konseling clan penyuluhan tentang perawatan bayi usia 0- I bulan.
Item Type: | Undergraduate Thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | tingkat pengetahuan, perawatan bayi usia 0-1 bulan. |
Subjects: | R Medicine > RJ Pediatrics > RJ251-325 Newborn infants. Including physiology, care, treatment, diseases |
Divisions: | Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery |
Depositing User: | Mr. . Adit |
Date Deposited: | 11 Feb 2019 08:10 |
Last Modified: | 11 Feb 2019 08:10 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/3456 |
Actions (login required)
View Item |