KHOLIFAH, MIRINDA NURUL
(2018)
HUBUNGAN POLA ASUH IBU DENGAN PERILAKU SULIT MAKAN PADA ANAK PRASEKOLAH USIA 4-6 TAHUN DI TK BINA PRESTASI KECAMATAN GUBENG KELURAHAN MOJO SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Salah satu faktor dalam pembentukan karakter anak,yaitu pola asuh orangtuatujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui hubungan pola asuh ibu dengan perilaku sulit makan pada anak prasekolah usia 4-6 tahun di TK Bina Prestasi Kecamatan Gubeng Kelurahan Mojo Surabaya.
Penelitian ini menggunakan metode analitikobservasional dengan pendekatan
cross sectionaldalam penelitian ini populasi yang digunakan 56 dengan 49 sampel menggunakan teknik simple random samplingmenggunakan variabel independent pola asuh ibu dan variabel dependent perilaku sulit makan. Instrumen penelitian ini menggunakan kuesioner dan menggunakan analisis data uji fisher’s Exact Test
Hasil penelitian menunjukan hampir seluruhnya (81%) ibu memiliki pola asuh otoriter dan sebagian besar (63,3%) mengalami perilaku sulit makan. Hasil uji statistik Fisher’s Exact Testmenunjukan nilai p-value 0,001 > α = 0,05 sehingga terdapat hubungan pola asuh ibu dengan perilaku sulit makan pada anak prasekolah usia 4-6 tahun.
Kesimpulan ibu yang memiliki anak prasekolah usia 4-6 tahun di TK Bina
Prestasi Kecamatan Gubeng Kelurahan Mojo Surabaya menggunakan pola asuh otoriter. Saran bagi orangtua dapat mengubah pola asuh orangtua sesuai dengan usianya.
Actions (login required)
|
View Item |