HUBUNGAN HIGIENE SANITASI DENGAN MUTU DAGING DI RUMAH POTONG HEWAN BERSERTIFIKAT HALAL PD RPH SURYA SURABAYA

INDONESIA, ASYNI INSANI SHOLIKHAH AYU TARUNA (2018) HUBUNGAN HIGIENE SANITASI DENGAN MUTU DAGING DI RUMAH POTONG HEWAN BERSERTIFIKAT HALAL PD RPH SURYA SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
SR-GZ-180008_abstract.pdf

Download (585kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-20519.html

Abstract

Daging merupakan salah satu pangan asal hewan yang mengandung zat gizi yang sangat baik untuk kesehatan dan pertumbuhan manusia, serta sangat baik sebagai media pertumbuhan mikroorganisme. Sehingga higieni sanitasi dibutuhkan dalam mengelolah mutu daging. Tujuan dalam penelitian ini adalah mengetahui hubungan higiene sanitasi dengan mutu daging. Penelitian ini menggunakan metode analitik non eksperimental dengan pendekatan cross sectional. Variabel independent adalah higiene sanitasi dan variabel dependent adalah mutu daging. Sampel dalam penelitian ini adalah daging dengan berat 25gr sebanyak 9 sampel daging. Hasil penelitian ini menunjukkan mutu daging di PD RPH Surya Surabaya dinyatakan baik karena sesuai dengan standart SNI yaitu < 1x 106 CFU/g, bahwa terdapat hubungan yang signifikan p-value 0,030 < 0,05 dengan menggunakan uji Chi-square antara higiene sanitasi dengan mutu daging di PD RPH Surya Kota Surabaya, maka H1 diterima, yaitu terdapat hubungan higiene sanitasi terhadap mutu daging di Rumah Potong Hewan Surya Surabaya. Simpulan penelitian hubungan antara higiene sanitasi dengan mutu daging di PD RPH Surya Surabaya ini yaitu higiene sanitasi seluruhnya memiliki bangunan, fasilitas sanitasi,produksi tidak layak dan karyawan tidak patuh dengan mutu daging sebagian besar baik. Diharapkan bagi personal higiene untuk tetap dipertahankan dan ditingkatkan terutama dalam aspek kebersihan dan caramenggunakan APD. Untuk sarana sanitasi lebih di perbaiki untuk mencapai produksi yang baik

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorHatmanti, Nety MawardaNIDN0727048505nety.mawarda@unusa.ac.id
Thesis advisorPratiwi, Viera NurizaNIDN0723088903vieranpratiwi@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Daging, Higien Sanitasi, RPH Surya Kota Surabaya
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA773-788 Personal health and hygiene
Divisions: Faculty of Health > Program Study of Nutrient
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 12 Mar 2019 04:42
Last Modified: 17 Jan 2024 07:42
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/3706

Actions (login required)

View Item View Item