PENGARUH PERILAKU KECANDUAN GAWAI TERHADAP KEMAMPUAN BAHASA ANAK USIA DINI DI KELURAHAN DUKUH PAKIS SURABAYA

SURYANI, NUR LAILA MEY (2018) PENGARUH PERILAKU KECANDUAN GAWAI TERHADAP KEMAMPUAN BAHASA ANAK USIA DINI DI KELURAHAN DUKUH PAKIS SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
SR-TK-180004_abstract.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-19975.html

Abstract

Kecanduan gawai dapat mempengaruhi kemampuan bahasa anak,serta menghambat proses perkembangannya. Perilaku ini berdampak pada perkembangananak yang tidak optimal. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan menganalisis perilaku kecanduan gawai dan kemampuan bahasa anak usia dini di Kelurahan Dukuh Pakis Surabaya. Desain penelitian menggunakan Pre-Experimental Design dengan jenis One- Shot Case Study design. Populasinya adalah anak usia 4-5 tahun sebesar 85 responden yang terletak di Kelurahan Dukuh Pakis Surabaya. Variabel Independent perilaku kecanduan gawai dan variabel dependent kemampuan bahasa anak usia dini. pengumpulan data menggunakan observasi dan dianalisis menggunakan korelasi product moment. Hasil penelitian perilaku kecanduan gawai menunjukkan KSZ 1,089 dengan Sig. 2-tailed sebesar 0,187 berdistribusi data normal dan frekuensinya sebesar 64 (75,3%)responden berkategori sedang, untuk kemampuan bahasa anak usia dini menunjukkan (KSZ) 1,326 dengan Sig (2-tailed) sebesar 0,059 berdistribusi data normal dan frekuensi responden sebesar 61 (71,8%) responden berkategori sedang. untuk hasil korelasinya sebesar(-0,049) dengan nilai Sig. sebesar (0,657) artinya negative tidak ada korelasi antara perilaku kecanduan gawai dan kemampuan bahasa anak usia dini. Simpulan penelitian ini adalah hampir seluruhnya anak memiliki kategori sedang dalam perilaku kecanduan gawai dan kemampuan bahasa anak serta tidak ada korelasi antara perilaku kecanduan gawai terhadap kemampuan bahasa anak usia dini di Kelurahan Dukuh Pakis Surabaya.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorNurjanah, SitiNIDN0715057605nungj@unusa.ac.id
Thesis advisorMachmudah, MachmudahNIDN0712037401machmudah@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Perilaku Kecanduan Gawai, Kemampuan Bahasa.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Program Study of Early Childhood Education
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 21 Mar 2019 02:32
Last Modified: 10 Apr 2023 01:57
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/3885

Actions (login required)

View Item View Item