ASUHAN KEPERAWATAN ANAK YANG MENGALAMI TYPHOID FEVER DENGAN DEFISIENSI PENGETAHUAN IBU DI RUANG MELATI RUMAH SAKIT ISLAM JEMURSARI SURABAYA

WULANDARI, DEVY AYU (2017) ASUHAN KEPERAWATAN ANAK YANG MENGALAMI TYPHOID FEVER DENGAN DEFISIENSI PENGETAHUAN IBU DI RUANG MELATI RUMAH SAKIT ISLAM JEMURSARI SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT-KP-170038_abstract.pdf

Download (669kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-16243.html

Abstract

Demam typhoid merupakan penyakit infeksi akut usus halus yang disebabkan oleh bakteri salmonella typhi. Besarnya jumlah penderita penyakit ini bisa saja disebabkan karena kurangnya pengetahuan pasien atau keluarga mengenai pola makan yang benar setelah sembuh. Studi kasus ini bertujuan untuk melaksanakan asuhan keperawatan dengan masalah defisiensi pengetahuan ibu pada anak yang mengalami typhoid fever di rumah sakit islam jemursari surabaya di ruangan melati. Desain penelitian adalah studi kasus dengan jangka waktu penelitian minimal 3 hari. Subjek yang digunakan adalah 2 pasien (2 kasus) dengan masalah keperawatan defisiensi pengetahuan ibu. Penelitian dilakukan di ruang melati rumah sakit islam jemursari surabaya pada tanggal 27 Februari–01 Maret 2017. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan wawancara, observasi dan pemeriksaan fisik, studi dokumentasi dan pengumpulan hasil dari pemeriksaan diagnostik. Hasil penelitian menunjukkan setelah dilakukan tindakan keperawatan 3x24 jamibu klien 1 dan ibu klien 2 menunjukkan perubahan setelah dilakukan tindakan keperawatan, ibu klien 1 dan ibu klien 2 mengatakan bahwa dirinya tidak mengetahui tentang proses penyakit typhoid fever dan kurang menjaga kebersihan setelah melakukan aktivitas. Simpulan dari studi kasus ini adalah masalah defisiensi pengetahuan ibu pada anak yang mengalami typhoid fever teratasi. Diharapkan kedua ibu klien dapat menjaga kebersihan setelah melakukan berbagai aktivitas dan paham mengenai proses penyakit typhoid.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorFirdaus, .0713016904firdaus@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Typhoid Fever
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing
Depositing User: Mrs. . Aidah
Date Deposited: 25 Mar 2019 09:34
Last Modified: 26 Jan 2022 07:03
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/4038

Actions (login required)

View Item View Item