PERMATASARI, DEWI
(2017)
ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. I DI RBG ZAKAT SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Asuhan kebidanan ini diberikan di RBG Zakat dimulai dari tanggal 25 Maret 2017 sampai 24 Mei 2017. Kunjungan asuhan kebidanan dilakukan di rumah ibu, di RBG Zakat dan puskesmas kalirungkut, dengan kunjungan hamil sebanyak 3 kali, bersalin 1 kali, nifas 4 kali, bayi baru lahir 4 kali dan KB 2 kali. Asuhan kebidanan diberikan pada Ny. I GIP0000 UK 36-37 minggu pada tanggal 25 Maret 2016. Pada kehamilan trimester III ibu tidak ada keluhan . Dari kunjungan 1-3 didapatkan hasil dalam batasan normal. Pada usia kehamilan 39 minggu ibu melahirkan bayinya secara normal di RBG Zakat, tanggal 09 April 2016 jam 19.30 WIB bayi lahir secara normal, berjenis kelamin laki-laki, tidak ada kelainan kongenital, bayi bugar dengan berat badan 2800 gram, panjang badan 48 cm. Plasenta lahir secara manual lengkap jam 19.40 WIB. Proses persalinan secara normal berjalan lancar tanpa ada penyulit. Berdasarkan hasil asuhan kebidanan continuity of care yang telah dilakukan pada Ny. I saat hamil, bersalin, masa nifas, bayi baru lahir, dan keluarga berencana didapatkan hasil pemeriksaan dalam batas normal, tidak ada penyulit yang menyertai. Diharapkan klien dapat menerapkan konseling yang telah diberikan selama dilakukan asuhan kebidanan sehingga kondisi ibu dan bayi tetap sehat serta mencegah terjadinya komplikasi hingga kematian.
Actions (login required)
|
View Item |