WIRADITHA, AYU
(2017)
PEMBERIAN JUS MENGKUDU TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA PASIEN HIPERTENSI DENGAN MASALAH KEPERAWATAN NYERI DI PUSKESMAS PADEMAWU PAMEKASAN.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Hipertensi merupakan gangguan kesehatan yang terbagi menjadi 2 golongan yaitu hipertensi sesensial/primer serta hipertensi renal. Dalam studi pendahuluan pada lokasi penelitian terdapat prevalensi hipertensi yang sangat tinggi. Namun pengobatannya cenderung secara medis. Oleh karena masih jarang menggunakan pengobatan tradisonal dari permasalahan maka tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui penerapan jus mengkudu dalam menurunkan tekanan pada hipertensi di wilayah puskesmas pademawu pamekasan. Desain Penelitian karya ilmiah deskriptif, metode studi kasus. Subjeknya 2 orang pasien hipertensi dengan masalah keperawatan nyeri. Pengumpulan data dengan format pengkajian asuhan keperawatan, wawancara, observasi, pemeriksaan fisik, dokumentasi. Hasil intervensi selama 3 hari yang sesuai dengan NIC, dimana didalamnya terdapat tindakan mandiri perawat, memberikan terapi kompres hangat. Masalah nyeri mengalami penurunan dengan penurunan skala nyeri dari 7 ke 2, indikator hasil melaporkan nyeri terkontrol 2 (jarang menunjukan), tindakan pertolongan non analgesik 2 (jarang menunjukan). Pemberian jus mengkudu, berdampak positif mengatasi masalah nyeri dengan mengurangi skala nyeri. Diharapkan, perawat di wilayah puskesmas pademawu pamekasan menerapkan pemberian jus mengkudu untuk mengatasi masalah nyeri pada pasien dengan hipertensi.
Actions (login required)
|
View Item |