PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG CARA MENGATASI PERUBAHAN FISIOLOGIS PADA KEHAMILAN TRIMESTER I

YUNIAWATI, NENY SRI (2009) PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG CARA MENGATASI PERUBAHAN FISIOLOGIS PADA KEHAMILAN TRIMESTER I. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT01335_abstract.pdf

Download (615kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-6981.html

Abstract

Kehamilan merupakan kejadian normal atau fisiologis yang terjadi pada wanita, terjadinya kehamilan menyebabkan perubahan keseimbangan hormonal terutama perubahan hormon oustrogen dan progesteron. Sehingga pada kehamilan trimester I seringkali muncul keluhan seperti mual, muntah,sakit kepala, sering kencing dan lain-lain.menyikapi hal tersebut ibu hamil kadang menganggap suatu keadaan yang membahayakan bagi kehamilannya. Dari data yang diperoleh didapatkan bahwa dari 30 orang kunjungan ibu hamil trimester I sebagian besar yaitu 21 orang (70 %) memilih datang ke petugas kesehatan untuk berobat guna mengatasi keluhan tersebut. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengetahuan ibu hamil tentang cara mengatasi perubahan fisiologis pada kehamilan trimester I. Desain penelitian yang digunakan adalah diskriptif dengan jenis rancangan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil trimester I. Pemilihan sampel dilakukan dengan cara non probability purpusive sampling. Jumlah sampel sebanyak 50 responden yang sesuai dengan kriteria inklusi. Hasi penelitian menunjukkan seluruh ibu hamil mengalami perubahan fisiologis kehamilan. Adapun cara mengatasi perubahan fisiologis pada kehamilan trimester I didapatkan : 9 responden ( 18 %) berpengetahuan baik, 3 8 responden (76 %) berpengetahuan cukup dan 3 responden (6 %) berpengethuan kurang. Saran yang bisa diberikan untuk ibu hamil adalah agar sedini mungkin memeriksakan kehamilanya, segera datang ke petugas kesehatan untuk mendapatkan penanganan yang optimal sehingga kehamilannya dapat berlangsung dengan sehat dan aman.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: Ibu Hamil. Perubahan Fisiologis dan pengetahuan
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG551-591 Pregnancy
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 24 Apr 2019 07:43
Last Modified: 24 Apr 2019 07:43
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/4252

Actions (login required)

View Item View Item