GAMBARAN PENGETAHUAN LANSIA TENTANG PROSES MENUA DI RW III KELURAHAN PERAK BARAT KECAMATAN KREMBANGAN SURABAYA

RIZKI, PRIMA APRILIA (2009) GAMBARAN PENGETAHUAN LANSIA TENTANG PROSES MENUA DI RW III KELURAHAN PERAK BARAT KECAMATAN KREMBANGAN SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT01417_abstract.pdf

Download (276kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-7063.html

Abstract

Pengetahuan tentang proses menua sangat penting bagi lansia agar lansia siap menghadapi hari tua dan perubahan yang terjadi pada usia tua. Sehingga lansia dapat menjalani masa tua dengan bahagia. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan pengetahuan lansia tentang proses menua di RW III kelurahan Perak Barat kecamatan Krembangan Surabaya. Desain penelitian ini adalah deskriptif dengan variabel yaitu pengetahuan lansia tentang proses menua. Populasi dalam penelitian ini adalah semua lansia usia 2 55 tahun di RW III kelurahan Perak Barat dengan besar 273 orang. Sampel sebanyak 55 responden yang diambil dengan cara simple random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan data diolah dengan cara editing, coding, dan tabulating. Hasil penelitian menunjukkan bahwa responden yang memiliki pengetahuan kurang sebanyak 27 responden (49,10%), pengetahuan cukup sebanyak 14 responden (25,45%), dan pengetahuan baik sebanyak 14 responden (25,45%). Simpulan dari penelitian ini adalah hampir separuh responden memiliki pengetahuan kurang tentang proses menua. Untuk itu diharapkan bagi petugas kesehatan dapat memberikan penyuluhan tentang proses menua.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Lansia, Proses Menua.
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC952-954.6 Geriatrics
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 02 May 2019 08:59
Last Modified: 02 May 2019 08:59
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/4302

Actions (login required)

View Item View Item