RAMADHAN, RIZKI
(2018)
GAMBARAN TINGKAT KECEMASAN PADA LANJUT USIA DI PANTI UPTD GRIYA WERDHA SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Kecemasan lanjut usia sering terjadi karena kurangnya waktunya keluarga untuk memberi perhatian, ketidakcocokan dengan keluarga, keluarga sangat sibuk dengan kegiatannya sehingga lansia akan ditempatkan di panti. Tujuan penelitian ini adalah Mengetahui gambaran tingkat kecemasan pada lanjut usia di UPTD Griya Werdha Surabaya.
Desain penelitian ini adalah diskriptif. Populasi sebanyak 31 responden dan sampel pada penelitian ini adalah seluruh lanjut usia yang mandiri di UPTD Griya Werdha Surabaya yang berjumlah 31 responden. Pengambilan sampel dengan teknik total sampling. Pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner.Data dianalisis dengan uji statistik deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 31 responden didapatkan sebagian besar 19 responden (61,3%) memliki tingkat kecemasan sedang, 7 responden (22,6%) memiliki tingkat kecemasan berat, dan 5 responden (16,1%) memiliki tingkat kecemasan ringan.
Simpulan penelitian ini Lanjut Usia ada dipanti UPTD Griya Werdha Surabaya sebagian besar memliki tingkat kecemasan Sedang. Saran penelitian ini diharapkan tingkat kecemasan pada lansia dapat ditangani dengan baik, sekaligus menjadi tolak ukur gambaran mengenai tingkat kecemasan pada lansia di Panti Werdha Surabaya.
Actions (login required)
|
View Item |