ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA DENGAN MASALAH KETIDAKEFEKTIFAN MANAGEMEN KESEHATAN PADA PASIEN HIPERTENSI DI JLN GELORA RT 05 RW 02 DESA BUDURAN KEC.WONOASRI KAB.MADIUN

MASRUCHIM, RODY (2017) ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA DENGAN MASALAH KETIDAKEFEKTIFAN MANAGEMEN KESEHATAN PADA PASIEN HIPERTENSI DI JLN GELORA RT 05 RW 02 DESA BUDURAN KEC.WONOASRI KAB.MADIUN. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT-KP-180003_abstract.pdf

Download (441kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-18368.html

Abstract

Pada umunya penderita hipertensi tidak menyadari jika dirinya menderita hipertensi, seringkali hipertensi tidak disertai tanpa tanda dan gejala, karena itulah hipertensi disebut silent killer (penyakit yang timbul hampir adanya gejala awal namun dapat menyebabkan kematian). Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan asuhan keperawatan keluarga dengan lansia yang mengalami masalah ketidakefektifan managemen kesehatan pada pasien hipertensi Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimanakah asuhan keperawatan keluarga dengan lansia yang mengalami masalah ketidakefektifan managemen kesehatan pada pasien hipertensi. Metode pada penelitian ini adalah jenis studi kasus. Subjek penelitian ini adalah keluarga penderita hipertensi Ny W dan Ny M di jln Gelora RT 05 RW 02 Desa Buduran Kec.Wonoasri Kab. Madiun. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan catatan lapangan, kemudian disalin dalam bentuk transkip. Data yang terkumpul kemudian dibuat prioritas masalah sehingga peneliti dapat mengetahui diagnosa keperawatan berdasarkan prioritasnya. Hasil penelitian didapat keluarga yang mengalami masalah ketidakefektifan managemen kesehatan dan melakukan penyuluhan tentang tanda dan gejala hipertensi, memberikan penjelasan tentang menghindari pola makan yang membuat tekanan darah tidak normal. serta memotivasi pasien untuk selalu kontrol tekanan darah dan mendorong pasien untuk berkonsultasi dengan petugas kesehatan professional lainnya seperti dokter. Kesimpulan pasien hipertensi yang kurang menghindari pola makan yang membuat tekanan darah tidak normal. Saran yang di rekomendasikan adalah diharapkan bagi perawat dapat memberikan informasi kepada penderita hipertensi tentang bagaimana cara menjaga pola makan supaya tekanan darah normal.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorNurjanah, Siti0715057605nungj@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Asuhan keperawatan, Keluarga, Hipertensi
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC31-1245 Internal medicine
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing
Depositing User: Mr. . Adit
Date Deposited: 09 May 2019 07:14
Last Modified: 27 Jan 2022 02:03
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/4431

Actions (login required)

View Item View Item