RAHMAN, ALFIN HIDAYATUR
(2018)
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI BERHENTI MEROKOK PADA MAHASISWA PRODI S1 KEPERAWATAN FKK UNUSA SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Masih tingginya perokok menjadikan Indonesia menempati urutan pertama perokok untuk laki-laki. Sebagai bukti dari peningkatan ini, mahasiswa keperawatan biasa terlihat banyak merokok di warung depan kampus. Fenomena ini akan menjadi ancaman terbesar bagi pembangunan kesehatan di saat ini dan masa depan. Tujuan penelitian untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi berhenti merokok pada mahasiswa Prodi S1 Keperawatan FKK Unusa.
Penelitian deskriptif ini melibatkan semua mahasiswa Prodi S1
Keperawatan FKK Unusa yang berhenti merokok. Sampel 30 responden dipilih dengan menggunakan teknik total sampling. Variabel penelitiannya adalah faktor-faktor yang mempengaruhi berhenti merokok. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner data dianalisis secara deskriptif dengan destribusi frekuensi.
Hasil penelitian dari 30 responden, hampir seluruhnya (86,7%) responden memilih Faktor Pengetahuan sebagai faktor yang mempengaruhi berhenti merokok, sebagian besar (65,7%) memilih pendidikan, sebagian (50,0%) memilih informasi bahaya merokok, hampir setengah (43,3%) memilih tempat tinggal, dan sebagian besar (56,7%) memilih Nasehat berhenti merokok.
Dari hasil penelitian dapat disimpukan Mahasiswa Prodi S1 Keperawatan memilih Pengetahuan sebagai faktor yang mempengaruhi berhenti merokok. Tenaga kesehatan disarankan untuk memberikan pendidikan kesehatan kepada individu keluarga, kelompok, dan masyarakat secara berkelanjutan untuk menjalankan perilaku hidup sehat.
Actions (login required)
|
View Item |