HERAWATI, GITA KOES
(2019)
PENGARUH KOMPETENSI SOSIAL TERHADAP KEBERHASILAN USAHA DENGAN JEJARING USAHA SEBAGAI VARIABEL MEDIASI PADA IKATAN WANITA PENGUSAHA INDONESIA (IWAPI) KOTA SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh Kompetensi Sosial terhadap Keberhasilan Usaha dengan Jejaring Usaha sebagai variabel mediasi pada organisasi Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Surabaya.
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dengan penyebaran kuesioner kepada responden pengusaha wanita di organisasi Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Surabaya, dengan menggunakan populasi sebagai sampel. Sampel terdiri dari 154 anggota aktif Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Surabaya. Alat analisis untuk menguji hipotesis adalah teknik analisis jalur (Path Analysis) dengan menggunakan software SPSS (Statistical Package for the Social Science).
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kompetensi Sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keberhasilan Usaha secara langsung pada Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Surabaya. Dan Kompetensi Sosial berpengaruh tidak positif dan tidak signifikan terhadap Keberhasilan Usaha secara tidak langsung dengan dimediasi oleh Jejaring Usaha pada Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Surabaya.
Actions (login required)
|
View Item |