ASUHAN KEPERAWATAN JIWA DENGAN MASALAH HALUSINASI PENGLIHATAN PADA KLIEN SKIZOFRENIA DI RUANG MITRA RUMAH SAKIT JIWA MENUR SURABAYA

HANIFAH, SITI (2019) ASUHAN KEPERAWATAN JIWA DENGAN MASALAH HALUSINASI PENGLIHATAN PADA KLIEN SKIZOFRENIA DI RUANG MITRA RUMAH SAKIT JIWA MENUR SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT-KP-190031_abstract.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-22356.html

Abstract

Halusinasi penglihatan merupakan salah satu penyakit yang paling banyak ditemukan di Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya. Masalah yang mucul pada pasien di rumah sakit jiwa adalah ketika pasien tidak mampu mengontrol dan membedakan hal yang nyata atau bukan nyata dan sulit untuk berhubungan dengan orang lain serta cenderung melukai diri sendiri akibat halusinasi yang muncul. Tujuan dari penelitian ini adalah melaksanakan asuhan keperawatan jiwa pada pasien dengan masalah halusinasi penglihatan pada pasien skizofrenia di Ruang Puri Mitra Rumah Sakit Jiwa Surabaya. Desain dari penelitian ini adalah studi kasus, subjek penelitian ini adalah 2 pasien dengan diagnosa medis dan masalah keperawatan yang sama yaitu skizofrenia dan halusinasi penglihatan, penelitian ini dilakukan selama 5 hari. pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan pemeriksaan fisik, serta pengumpulan dari hasil diagnostik, serta studi banding antara pasien dengan inisial Tn. P dan Tn. R Hasil penelitian di lakukan dengan tindakan keperawatan menggunakan 4 SP (Strategi Pelaksanaan) didapatkan kedua pasien mengalami penurunan halusinasi pada hari ke 3 dan pasien dapat mengontrol halusinasinya. Simpulan dari hasil penelitian studi kasus ini adalah masalah halusinasi penglihatan pada pasien skizofrenia dapat teratasi dengan waktu dan target yang telah ditentukan karena dampak dari beberapa tindakan keperawatan yang sudah diberikan. Diharapkan kepada petugas Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya tersebut dapat memperhatikan dan meningkatkan komunikasi dengan keluarga pasien untuk rutin melakukan kunjungan keluarga agar memudahkan proses penyembuhan pasien.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKHAMIDA, .NIDN0728067901khamida@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Halusinasi, Skizofrenia
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC554-569.5 Personality disorders. Behavior problems
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 09 Jul 2019 04:57
Last Modified: 08 May 2020 04:50
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/5259

Actions (login required)

View Item View Item