UPAYA MENINGKATKAN MOTORIK HALUS MELALUI KEGIATAN BERMAIN APE MUR DAN BAUT PADA ANAK USIA 3-4 TAHUN DI PPT MUTIARA BUNDA KELURAHAN BABAT JERAWAT KECAMATAN PAKAL SURABAYA

ROIHANAH, SITI (2019) UPAYA MENINGKATKAN MOTORIK HALUS MELALUI KEGIATAN BERMAIN APE MUR DAN BAUT PADA ANAK USIA 3-4 TAHUN DI PPT MUTIARA BUNDA KELURAHAN BABAT JERAWAT KECAMATAN PAKAL SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
SR-TK-190055_abstract.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-22967.html

Abstract

Kondisi awal kemampuan motorik anak dalam melakukan eksplorasi dengan berbagai media dan kegiatan di PPT Mutiara Bunda sampai saat ini masih belum berkembang. Pada saat kegiatan meremas kertas, menyambung titik serta memecahkan gelembung plastik (bubbel wrap) genggaman tangan anak masih belum sesuai harapan, kegiatan merobek kertas menjadi potongan-potongan kecil juga belum maksimal Saat guru mengajar mengalami kesulitan ketika meminta anak berkreasi membuat bangunan dengan media lego (mainan yang bersifat bongkar pasang yang terbuat dari plastik dengan berbagai aneka macam warna dan ukuran). Masalah yang tampak menonjol yaitu saat kegiatan bermain lego anak-anak hanya mampu memasang lego secara berjajar panjang dilantai, selain itu ada anak yang hanya berlarian saat diminta memasang lego dan ada pula anak yang diam saja. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan kemampuan motorik halus anak melalui kegiatan bermain APE Mur dan Baut. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam 2 siklus. Subjek penelitian adalah anak usia 3-4 tahun di PPT Mutiara Bunda Kelurahan Babat Jerawat Kecamatan Pakal Surabaya yang berjumlah 20 anak. Pengumpulan data yang digunakan berupa observasi dan dokumentasi untuk mengamati proses pembelajaran melalui kegiatan bermain APE Mur dan Baut. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis refleksi berdasarkan siklus. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kemampuan motorik halus anak di PPT Mutiara Bunda Kelurahan Babat Jerawat Kecamatan Pakal Surabaya mengalami peningkatan, hal tersebut dapat dilihat dari hasil prosentase prasiklus 45,00%, siklus I mencapai 57,51%, dan siklus II mencapai 81,88%. Kesimpulan penelitian ini adalah kegiatan bermain APE Mur dan Baut dapat meningkatkan kemampuan motorik halus anak usia 3-4 tahun di PPT Mutiara Bunda Kelurahan Babat Jerawat Kecamatan Pakal Surabaya Tahun Ajaran 2018/2019.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorASMARA, BERDANIDN0709058701asmaraberda@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Motorik Halus, Anak Usia 3 -4 tahun, APE Mur dan Baut
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Program Study of Early Childhood Education
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 30 Aug 2019 03:12
Last Modified: 01 Dec 2021 08:34
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/5479

Actions (login required)

View Item View Item