MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGENAL WARNA MELALUI KEGIATAN MERONCE DENGAN MEDIA MANIK TABUNG PADA ANAK USIA 3-4 TAHUN DI PPT HARAPAN BANGSA BULAK SURABAYA

UTAMI, SRI (2019) MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGENAL WARNA MELALUI KEGIATAN MERONCE DENGAN MEDIA MANIK TABUNG PADA ANAK USIA 3-4 TAHUN DI PPT HARAPAN BANGSA BULAK SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
SR-TK-190073_abstract.pdf

Download (950kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-23065.html

Abstract

Kemampuan mengenal warna anak usia 3-4 tahun masih rendah, belum mengenal konsep warna dengan benar. Hal ini dapat ditingkatkan dengan memberikan stimulus berbentuk kegiatan meronce dengan media manik tabung ditujukkan untuk melatih daya ingat,berfikir secara teliti dalam kemampuan mengenal warna. Untuk mengetahui peningkatan kemampuan mengenal warna anak usia 3-4 Tahun melalui kegiatan meronce dengan manik tabung. Metode penelitian tindakan ini Penelitian Tindakan Kelas. Subyek penelitian anak didik PPT Harapan Bangsa Bulak Surabaya dengan usia 3-4 Tahun yang berjumlah 20 anak. Teknik analisis data yang digunakan yaitu teknik deskriptif. Hasil Penelitian melalui Kegiatan Meronce dengan media manik tabung dapat meningkatkan kemampuan mengenal warna di PPT Harapan Bangsa Bulak Surabaya. Pada prasiklus sebesar 35,83% berada pada kriteria Belum Berkembang, Pada Siklus 1 dilakukan tindakan melalui kegiatan meronce dengan media manik tabung meningkat menjadi 66,46% pada kriteria Berkembang Sesuai Harapan. Pada Siklus II menjadi 88,54% pada kriteria Berkembang Sangat Baik. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan kemampuan mengenal warna anak usia 3-4 Tahun melalui Kegiatan Meronce dengan Media manik tabung di PPT Harapan Bangsa Bulak Surabaya. Disarankan pada guru agar mempunyai kemampuan memotivasi, memfasilitasi, mengembangkan, kreatif dalam penggunaan strategi dan media pembelajaran yang berpengaruh untuk meningkatkan kemampuan mengenal warna anak.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMAIMUNAH, SITINIDN0701027003maimunah@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Meningkatkan Kemampuan Mengenal Warna, Kegiatan Meronce.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Program Study of Early Childhood Education
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 02 Sep 2019 03:29
Last Modified: 02 Dec 2021 03:11
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/5514

Actions (login required)

View Item View Item