MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK HALUS MELALUI KEGIATAN MENEMPEL DARI BAHAN LIMBAH RAUTAN PENSIL PADA ANAK USIA 3-4 TAHUN DI PPT HARAPAN BUNDA KECAMATAN BUBUTAN SURABAYA

SRINAMI, SRINAMI (2019) MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK HALUS MELALUI KEGIATAN MENEMPEL DARI BAHAN LIMBAH RAUTAN PENSIL PADA ANAK USIA 3-4 TAHUN DI PPT HARAPAN BUNDA KECAMATAN BUBUTAN SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
SR-TK-190090_abstract.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-23252.html

Abstract

Kemampuan motorik halus anak usia 3-4 tahun di PPT Harapan Bunda Kecamatan Bubutan Surabaya belum berkembang dengan baik. Hal ini terjadi karena anak kurang berminat mengikuti kegiatan menempel karena bahan dan gambar kurang menarik, guru kurang kreatif, metode pembelajaran kurang bervariasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah dengan kegiatan menempel dari bahan limbah rautan pensil dapat meningkatkan kemampuan motorik halus anak usia 3-4 tahun di PPT Harapan Bunda Kecamatan Bubutan surabaya. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas. Subyek penelitian anak usia 3-4 tahun sebanyak 20 anak. Obyek penelitian adalah kemampuan motorik halus dengan menggunakan model Arikunto. Tehnik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi dan dokumentasi. Alat yang digunakan adalah instrument lembar observasi. Tehnik analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif. Indikator keberhasilan yang ditetapkan ≥80 % dari 20 anak memiliki kemampuan motorik halus. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus, tiap siklus dilaksanakan dalam 2 kali pertemuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan motorik halus anak usia 3-4 tahun di PPT Harapan Bunda Kecamatan Bubutan Surabaya pada siklus 1 sebanyak 54,37%, dan pada siklus 2 memperoleh hasil sebanyak 80,62%. Perolehan presentase pada siklus 2 membuktikan bahwa penelitian ini telah mencapai indikator keberhasilan yaitu kemampuan motorik halus anak dari siklus 1 ke siklus 2 mengalami peningkatan sebesar 26,25%. Langkah-langkah penelitian yang dapat meningkatkan kemampuan motorik halus dilakukan dengan kegiatan menempel dari bahan limbah rautan pensil dan dilengkapi dengan bahan lain seperti kapas, krayon dan mata-mataan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kemampuan motorik halus pada anak usia 3-4 tahun di PPT Harapan Bunda Kecamatan Bubutan Surabaya.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMACHMUDAH, MACHMUDAHNIDN0712037401machmudah@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Kemampuan motorik halus, kegiatan menempel.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Education > Program Study of Early Childhood Education
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 03 Sep 2019 03:00
Last Modified: 11 Apr 2023 03:07
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/5531

Actions (login required)

View Item View Item