Sunanto, Sunanto and Hardiningrum, Andini (2018) Pengembangan Dalam Motorik Kasar Melalui Permainan Melempar dan Menangkap Bola Di Kelompok A Ppt Matahari Gunungsari Surabaya. Proceedings International Conference on Technopreneurship and Education - ICTE 2018, 1 (1). pp. 56-60. ISSN 978-602-5649-417
|
PDF
Pengembangan Dalam Motorik Kasar Melalui Permainan Melempar dan Menangkap Bola Di Kelompok A Ppt Matahari Gunungsari Surabaya.pdf Download (238kB) | Preview |
|
|
PDF
peer review.pdf Download (131kB) | Preview |
|
|
PDF
turnitin.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Permainan bola merupakan suatu kegiatan bermain dengan media bola yang dapat meningkatkan kemampuan motorik kasar anak. Permainan ini merupakan salah satu permainan yang sangat mudah dan digemari oleh anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana implementasi permainan melempar dan menangkap bola dalam mengembangkan motorik kasar di kelompok A di PPT Matahari Gunungsari Surabaya. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK), dengan jumlah 2 siklus. Subjek penelitian adalah anak kelompok A di PPT Matahari Gunungsari Surabaya tahun ajaran 2017-2018. Teknik pengumpulan data meliputi observasi dan dokumentasi. Teknik analisa data menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada pra siklus hampir 70% anak usia 2-3 tahun di PPT Matahari masih belum berkembang sesuai harapan. Pada siklus I hasilnya masih belum maksimal, karena dalam implementasinya pendidik masih kurang berinteraksi dengan anak. Sedangkan pada siklus II hasilnya sesuai harapan karena dalam implementasinya pendidik lebih memanfaatkan waktu daya konsentrasi anak.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengembangan Motorik Kasar, Permainan Bola |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Education > Program Study of Early Childhood Education |
Depositing User: | Mr. . Adit |
Date Deposited: | 29 Oct 2019 07:41 |
Last Modified: | 13 Apr 2023 07:13 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/5654 |
Actions (login required)
View Item |