HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN IBU DENGAN PERILAKU PEMERIKSAAN INSPEKSI VISUAL ASAM ASETAT (IVA) DI BALAI PKK RT 06 RW 07 KELURAHAN SIMOKERTO SURABAYA

FATMAWATI, FARIDA DIANIRA (2019) HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN IBU DENGAN PERILAKU PEMERIKSAAN INSPEKSI VISUAL ASAM ASETAT (IVA) DI BALAI PKK RT 06 RW 07 KELURAHAN SIMOKERTO SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
SR-KP-190039_abstract.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-22816.html

Abstract

Kanker merupakan masalah kesehatan utama bagi masyarakat di seluruh dunia. Kanker yang khusus menyerang kaum wanita salah satunya adalah kanker serviks, untuk menditeksi kanker serviks bisa dilakukan dengan pemeriksaan IVA, sedangkan masih banyak ibu yang tidak melakukan pemeriksaan IVA. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan ibu dengan perilaku pemeriksaan IVA di Balai PKK RT 06 RW 07 Kelurahan Simokerto Surabaya. Desain penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasinya 50 ibu yang masih usia 20-45 tahun, besar sampel sebanyak 44 responden. Sampel diambil dengan teknik purposive sampling. Variabel independen tingkat pengetahuan, variabel dependen perilaku pemeriksaan IVA, instrumen menggunakan kuisioner, analisis data menggunakan uji Chi Square α = 0,05 Penelitian berdasarkan pengetahuan ibu tentang IVA diperoleh hampir setengah responden yaitu 30 responden (68,2%) mempunyai pengetahuan cukup. Penelitian berdasarkan perilaku IVA diperoleh hampir seluruhnya (88,6%) tidak pernah melakukan pemeriksaan. Hasil penelitian hubungan antara tingkat pengetahuan ibu dengan perilaku IVA berdasarkan hasil uji statistik dengan menggunakan Chi Square α=0,05 sedangkan ρ=0,209 sehingga ρ > α H0 diterima artinya tidak ada hubungan antara tingkat pengetahuan ibu dengan perilaku pemeriksaan IVA. Pengetahuan cukup tidak pasti mempunyai perilaku yang baik, diharapkan ibu bisa merubah perilaku dan mau untuk melakukan pemeriksaan Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA)

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMASRUROH, NURNIDN0713117504masruroh@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Tingkat Pengetahuan, Perilaku Pemeriksaan IVA
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC0254 Neoplasms. Tumors. Oncology (including Cancer)
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Bachelor
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 15 Nov 2019 08:32
Last Modified: 01 Dec 2021 06:17
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/5820

Actions (login required)

View Item View Item