Laili, Uliyatul and Nisa', Fauziyatun (2018) Pengaruh Latihan Fisik Terhadap Proses Involusi Uterus. Maternal and Neonatal Journal, 2 (2). pp. 44-47. ISSN 2599-1116
|
PDF
Pengaruh Latihan Fisik Terhadap Proses Involusi Uterus.pdf Download (53kB) | Preview |
|
|
PDF
peer review.pdf Download (801kB) | Preview |
|
|
PDF
turnitin.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Latihan fisik yang dapat dilakukan pada masa nifas diantaranya adalah early exercise. Beberapa manfaat yang oleh ibu postpartum dengan segera melakukan latihan fisik adalah dapat mempercepat pulihnya alat-alat kandungan atau proses involusi uterus, mengurangi kejadian komplikasi kandung kemih, thrombosis vena purperalis, dan emboli pulmonal serta banyak mengurangi keluhan pada sistem pencernaan dan perkemihan salah satunya konstipasi (Purwanto, 2007 ). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh latihan fisik terhadap proses involusi uterus. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah quasy experiment, dengan sampelnya adalah ibu nifas pada dengan tehnik purposive sampling. Penelitian ini dilakukan di Sidoarjo, dengan variabel independen adalah latihan fisik yaitu ibu nifas pada kelompok perlakuan diajarkan latihan fisik yang berupa early exercise pada hari pertama sampai hari ke tiga, sedangkan variabel dependennya adalah proses involusi uterus. Berdasarkan hasil pengujian statistik di atas dapat diketahui bahwa nilai signifikansi 0,100 yang menunjukkan tidak ada perbedaan proses involusi uterus antara kelompok eksperimen dan kontrol. Pada penelitian ini, menunjukkan bahwa ada faktor lain yang juga mempenagruhi proses involusi uterus diantaranya paritas dan usia. Penelitian selanjutnya diharapkan lebih memperhatikan faktor-faktor lain yang juga berpengaruh. Simpulan dari penelitian ini adalah tidak ada pengaruh latihan fisik terhadap proses involusi uterus
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | latihan fisik, involusi uterus |
Subjects: | R Medicine > RC Internal medicine > RC31-1245 Internal medicine |
Divisions: | Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery |
Depositing User: | Mr. . Adit |
Date Deposited: | 21 Nov 2019 10:36 |
Last Modified: | 05 Feb 2020 04:00 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/5824 |
Actions (login required)
View Item |