PENERAPAN SENAM KAKI PADA PASIEN DIABETES MELLITUS DENGAN MASALAH KEPERAWATAN KETIDAKEFEKTIFAN PEMELIHARAAN KESEHATAN PADA KELUARGA TN. T DI RW 02 RT 07 KELURAHAN KEBONSARI KECAMATAN JAMBANGAN SURABAYA

PERMANA, ARIEF CANDRA (2019) PENERAPAN SENAM KAKI PADA PASIEN DIABETES MELLITUS DENGAN MASALAH KEPERAWATAN KETIDAKEFEKTIFAN PEMELIHARAAN KESEHATAN PADA KELUARGA TN. T DI RW 02 RT 07 KELURAHAN KEBONSARI KECAMATAN JAMBANGAN SURABAYA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT-NS-190047_abstract.pdf

Download (805kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-23003.html

Abstract

Diabetes mellitus merupakan penyakit yang memiliki komplikasi paling banyak. Salah satu komplikasi penyakitnya yang sering dijumpai adalah pada kaki. Maka perlu dilakukan senam kaki agar membantu memperbaiki sirkulasi darah, atau memperkuat otot kaki dan mencegah kelainan bentuk kaki. Tujuan penulisan ini untuk meningkatkan pengetahuan keluarga tentang penerapan senam kaki Diabetes Mellitus dengan masalah Keperawatan Ketidakefektifan Pemeliharaan Kesehatan pada Keluarga Tn.T di Kelurahan Kebonsari Kecamatan Jambangan Surabaya. Desain penelitian menggunakan studi kasus dengan menggunakan 1 responden pada Keluarga Tn.T yang memiliki Diabetes Mellitus dengan masalah keperawatan ketidakefektifan pemeliharaan kesehatan pada keluarga Tn.T di Rw 02 Rt 07 DiKelurahan Kebonsari Kecamatan Jambangan Surabaya selama 4 minggu. Metode pengumpulan lembar pengkajian keluarga, dengan melakukan wawancara, observasi, dan pemeriksaan fisik, kemudian dilakukan analisa data, penentuan diagnosa dengan skoring dan dibuat intervensi. Setelah itu dilakukan tindakan dan dievaluasi dengan berdasarkan 5 tugas keluarga. Hasil yang didapatkan setelah dilakukan penerapan asuhan keperawatan dari intervensi sampai dengan evaluasi dengan menggunakan NIC dan NOC didapatkan pasien dan keluarga mampu mengenal penyakitnya dan mampu melakukan tindakan nonfarmakologi dengan senam kaki diabetes 3 kali dalam seminggu secara rutin. Simpulan dari studi kasus dalam penerapan senam kaki diabetes efektif dalam melancarkan peredaran darah bagian kaki, mampu meningkatkan sensivitas pada kaki penderita diabetes mellitus serta ada peningkatan pengetahuan tentang pemeliharan kesehatan pada keluarga Tn.T.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorPURWANTI, NUNIKNIDN0711117602noniek@unusa.ac.id
Uncontrolled Keywords: Diabetes mellitus, Ketidakefektifan Pemeliharaan Kesehatan
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC581-951 Specialties of internal medicine
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Profession
Depositing User: Mr. . Bagas
Date Deposited: 18 May 2020 07:32
Last Modified: 18 May 2020 07:32
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/5996

Actions (login required)

View Item View Item