Pengaruh Sleep Hygiene dan Ergonomic Exercise Berbasis Spiritual Care terhadap Kadar Asam Urat dan Kualitas Hidup Penderita Arthritis Gout

HASINA, SITI NUR and Khafid, Muhammad (2020) Pengaruh Sleep Hygiene dan Ergonomic Exercise Berbasis Spiritual Care terhadap Kadar Asam Urat dan Kualitas Hidup Penderita Arthritis Gout. Jurnal Keperawatan, 12 (2). pp. 203-216. ISSN 2549-8118

[img]
Preview
PDF
Pengaruh Sleep Hygiene dan Ergonomic Exercise Berbasis Spiritual Care terhadap Kadar Asam Urat dan Kualitas Hidup Penderita Arthritis Gout.pdf

Download (610kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
peer review.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
PDF
turnitin.PDF

Download (4MB) | Preview
[img]
Preview
PDF
peer review muhamad khafid.pdf

Download (878kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
turnitin muhamad khafid.pdf

Download (3MB) | Preview
Official URL: http://journal.stikeskendal.ac.id/index.php/Kepera...

Abstract

Arthritis Gout adalah bentuk peradangan pada sendi yang terjadi dikarenakan kadar asam urat dalam darah tinggi dengan prevalensinya terus meningkat. Arthritis Gout merupakan penyakit yang tidak terkontrol yang disertai dengan penurunan kualitas hidup dan peningkatan pemanfaatan pelayanan kesehatan. Metode dalam penelitian ini adalah quasy experimental dengan control group pre test-post test design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh penderita arthritis gout sebanyak 56 orang. Sampel dalam penelitian ini adalah 56 orang yang diambil menggunakan teknik total sampling yang dibagi menjadi 26 kelompok intervensi dan 26 kelompok kontrol yang mana pengambilan responden memenuhi kriteria baik inklusi maupun eksklusi. Analisa data yang digunakan adalah Uji T paired dengan signifikansi p= <0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mean kadar asam urat setelah dilakukan perlakuan pada kelompok intervensi 6,57 dan pada kelompok kontrol 9,46 dengan P value = 0,000 berarti terdapat perbedaan rata-rata Kadar asam urat penderita arthritis gout dan mean kualitas hidup setelah dilakukan perlakuan pada kelompok intervensi 81,9 dan pada kelompok kontrol 37,5 dengan P value = 0,000 berarti terdapat perbedaan rata-rata kualitas hidup penderita arthritis gout. Hasil uji multivariat dengan menggunakan manova hasil penelitian menunjukkan denganp value = 0,000 dengan nilai pengaruh eta partial square 63,1% pada kadar asam urat. dan 92,2% pada kualitas hidup yang berarti sleep hygiene dan ergonomic exercise berbasis spiritual care secara signifikan berpengaruh kuat terhadap kadar asam urat dan kualitas hidup penderita arthritis gout. Penerapan sleep hygiene dan ergonomic exercise berbasis spiritual care dapat diberikan kepada penderita arthritis gout dalam menurunkan kadar asam urat dan meningkatkan kualitas hidup.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: arthritis gout; ergonomic exercise; lansia; sleep hygiene; spiritual care
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC581-951 Specialties of internal medicine
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Nursing Bachelor
Depositing User: Mr. . Aji
Date Deposited: 15 Oct 2020 01:42
Last Modified: 24 Oct 2022 02:11
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/6258

Actions (login required)

View Item View Item