Rahayu, Esty Puji and Masruroh, Nur (2019) Analisis Faktor - Faktor Yang Mempengaruhi Volume Asi Perah Ibu Menyusui Selama Bekerja Di Lingkungan Universitas NU Surabaya. Journal of Health Sciences, 12 (2). pp. 54-60. ISSN 1978 -6743
|
PDF
Analisis Faktor - Faktor Yang Mempengaruhi Volume Asi Perah Ibu Menyusui Selama Bekerja Di Lingkungan Universitas NU Surabaya.pdf Download (138kB) | Preview |
|
|
PDF
peer review esty puji rahayu.pdf Download (608kB) | Preview |
|
|
PDF
turnitin esty puji rahayu.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Makanan yang paling ideal untuk bayi adalah Air Susu Ibu (ASI), namun demikian karena beberapa hal bayi tidak dapat memperoleh ASI karena beberapa alasan seperti kesehatan ibu dan bekerja di luar rumah. Faktor yang menghambat keberhasilan menyusui pada ibu bekerja adalah pendeknya waktu cuti kerja, kurangnya dukungan tempat kerja, pendeknya waktu istirahat saat bekerja (tidak cukup waktu untuk memerah ASI), tidak adanya ruangan untuk memerah ASI, pertentangan keinginan ibu antara mempertahankan prestasi kerja dan produksi ASI. Salah satu masalah yang sering dihadapi ibu-ibu yang hendak menabung ASIP adalah hasil perah/pumping yang kurang memuaskan. Penelitian ini menjelaskan faktor yang mempengaruhi volume ASI Perah dengan desain penelitian deskriptif kualitatif, melalui pendekatan cross sectional dengan sampel ibu bekerja yang memompa ASI di lingkungan UNUSA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor yang paling berhubungan dengan volume ASI perah adalah paritas (p value 0,012), keyakinan ibu untuk bisa memberikan ASI (p value 0,009) dan frekuensi memerah (p value 0,041). Usia ibu, indeks massa tubuh ibu, alat yang digunakan untuk memompa, tempat memompa dan alat kontrasesepsi tidak berhubungan secara signifikan dengan volume ASI Perah. Perceptions of Insufficient Milk Supply in Breastfeeding (PIM) adalah pendapat dimana ibu meyakini bahwa dia memiliki supplai ASI yang kurang/tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan bayinya. Jika ibu kurang yakin akan suplay ASInya maka akan menurun juga hasil memompanya. Apabila seorang ibu mempunyai pengalaman memompa ASI pada anak sebelumnya tentu akan mempengaruhi keyakinan dan persepsi ibu dalam memberikan ASI sehingga paritas juga akan mempengaruhi volume ASIP.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Volume ASI Perah, Ibu Menyusui, Ibu Bekerja |
Subjects: | R Medicine > RJ Pediatrics > RJ206-235 Nutrition and feeding of children and adolescents |
Divisions: | Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery |
Depositing User: | Mr. . Aji |
Date Deposited: | 31 Mar 2021 07:07 |
Last Modified: | 31 Mar 2021 07:07 |
URI: | http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/6451 |
Actions (login required)
View Item |