Pengaruh Penerapan Feeding Rules Sebagai Upaya Mengatasi Kesulitan Makan Pada Anak (Picky Eater, Selective Eater Dan Small Eater)

Munjidah, Annif and Rahayu, Esty Puji (2020) Pengaruh Penerapan Feeding Rules Sebagai Upaya Mengatasi Kesulitan Makan Pada Anak (Picky Eater, Selective Eater Dan Small Eater). Jurnal Kesehatan Masyarakat (JKM), 8 (1). pp. 29-35. ISSN 2338-6347

[img]
Preview
PDF
Pengaruh Penerapan Feeding Rules Sebagai Upaya Mengatasi Kesulitan Makan Pada Anak (Picky Eater, Selective Eater Dan Small Eater).pdf

Download (128kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
peer review esty puji rahayu.pdf

Download (600kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
turnitin esty puji rahayu.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://jurnal.stikescendekiautamakudus.ac.id/index...

Abstract

Masalah makan pada balita mencakup picky eater, selective eater dan small eater. Saat anak menunjukkan kondisi tersebut tidak jarang orang tua mencari solusi dengan memberikan anak multivitamin, bahkan tidak sedikit orang tua beranggapan bahwa makan dapat diganti dengan minum susu. Pemahaman yang salah ini tanpa disadari oleh orang tua dapat mengakibatkan anak kekurangan gizi. Mengetahui pengaruh penerapan feeding rules terhadap kesulitan makan anak (picky eater, selective eater dan small eater). Analitik quasi eksperimental one group pre post test desain. Populasi adalah anak dengan picky eater, selective eater dan small eater yang berusia dibawah 3 tahun di Surabaya dan Gresik. Tehnik pengambilna sample dengan Purposive sampling lokasi pengambilan data di Surabaya dan Gresik dan waktu pengumpulan data bulan April sd Juni 2020. Uji analisis pre post tes penerapan feeding rules terhadap kelompok picky eater menggunakan uji paired t-test didapatkan nilai P = 0,03. Pada kelompok selective eater nilai P = 0,07, dan pada kelompok small eater P = 0,02. Terdapat pengaruh yang signifikan antara penerapan feeding rules terhadap kesulitan makan kelompok picky eater dan small eater. Dan tidak ada pengaruh yang signifikan antara penerapan feeding rules terhadap kesulitan makan kelompok selective eater. Penerapan feeding rules pada pemberian makan anak berdampak positif, hal tersebut dapat diberikan sejak pengenalan MPASI pertama kali oleh orang tua atau pengasuh.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Feeding Rules, Kesulitan makan, Selective Eater, Small Eater
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics > RJ206-235 Nutrition and feeding of children and adolescents
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery
Depositing User: Mr. . Aji
Date Deposited: 31 Mar 2021 07:27
Last Modified: 31 Mar 2021 07:27
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/6455

Actions (login required)

View Item View Item