GAMBARAN BODY IMAGE PADA MAHASISWA/I OBESITAS FAKULTAS KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN ANGKATAN TAHUN 2011 DI KAMPUS A- UNUSA

RETNOWATI, ENDAH VONY (2014) GAMBARAN BODY IMAGE PADA MAHASISWA/I OBESITAS FAKULTAS KEPERAWATAN DAN KEBIDANAN ANGKATAN TAHUN 2011 DI KAMPUS A- UNUSA. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT-KP-140013_abstract.pdf

Download (24kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-9435.html

Abstract

Obesitas merupakan suatu masalah yang ditakuti oleh para mahasiswa. Hampir setengah mahasiswa obesitas yang mengalami gangguan body image ditunjukan dengan sikap tidak percaya diri dengan penampilannya, dan yang sering ditemui oleh peneliti banyak yang menurunkan berat badan dengan menggunakan berbagai suplemen. Dari studi pendahuluan pada bulan Juni 2014 pada mahasiswa FKK angkatan tahun 2011 A-UNUSA terdapat 30 mahasiswa obesitas yang mengalami gangguan body image.Tujuan dalam penelitian ini adalah mengetahui gambaran Body Image pada Mahasiswa obesitas diFKK Angkatan Tahun 2011 di Kampus A-UNUSA. Desain penelitian menggunakan deskriptif. Populasinya seluruh mahasiswa FKK angkatan tahun 2011 yang obesitas sebesar 60 responden. Pengambilan sampel secara nonprobability sampling tipe Purposive Sampling sejumlah 53 responden.Variabel adalah body image pada mahasiswa obesitas. Data dikumpulkan dengan kuesioner, dianalisis menggunakan statistik deskriptif, dan disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukan 53 responden menunjukan bahwa sebagian besar (69,8%) responden mengalami body image negatif dan hampir setengah dari responden (30,2%) responden mengalami body image positif. Simpulan penelitian ini adalah Body image pada mahasiswa obesitas FKK angkatan tahun 2011 dikampus A-UNUSA menunjukan bahwa sebagian besar mengalami body image negatif secara positif atau baik. Diharapkan mahasiswa mempunyai pandangan positif terhadap body imagenya.

Item Type: Undergraduate Thesis
Uncontrolled Keywords: Body image, obesitas, Mahasiswa
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA773-788 Personal health and hygiene
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Nursing
Depositing User: Mrs. . Aidah
Date Deposited: 17 Dec 2016 02:14
Last Modified: 17 Dec 2016 02:14
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/651

Actions (login required)

View Item View Item