MUJIATI, SOFIA
(2021)
PERBEDAAN ASUPAN NATRIUM DAN INDEKS MASSA TUBUH PADA PENYANDANG DIABETES MELITUS TIPE 2 DAN ORANG SEHAT.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Tingginya angka kematian Diabetes Mellitus (DM) disebabkan karena adanya
komplikasi. Asupan natrium lebih, berpeluang menyebabkan hipertensi dan
memicu komplikasi pada penderita DM tipe 2. Penderita DM cenderung obesitas
dibandingkan orang sehat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan
antara asupan natrium dan IMT penyanndang DM tipe 2 dan Orang sehat di wilayah
Surabaya, Sidoarjo dan Mojokerto. Desain penelitian menggunakan cross
sectional.Teknik pengambilan yang digunakan adalah quota sampling. Sampel
berjumlah 64 responden yang dibagi menjadi dua yaitu 32 responden kelompok
DM Tipe 2 dan 32 responden kelompok sehat. Data asupan natrium dikumpulkan
menggunakan Form Food Recall dan SQ – FFQ (Semi Quantitative Food
Frequency Quetionare. Data IMT dikumpulkan dari data pengukuran tinggi badan
dan berat badan. Hasil identifikasi rata – rata asupan natrium adalah 926,64±876,67
mg/hari pada DM tipe 2 dan 916,34±730,21 mg/hari pada orang sehat. Asupan
natrium dianalisis menggunakan Mann Whitney. Analisis perbedaan asupan
natrium pada kedua kelompok menunjukkan tidak ada perbedaan dengan p value
0,840 > 0,05. Analisis IMT menggunakan uji Independent Smple T – Test. Rata –
rata IMT didapati 35,16±4,4 kg/m2 pada DM tipe 2 dan 29,84±4,2 kg/m2 pada
orang sehat. Analisis perbedaan IMT pada kedua kelompok menunjukkan tidak ada
perbedaan dengan p value 0,212 > 0,05. Berdasarkan hasil tersebut sebaiknya
dilakukan pemberian edukasi atau pengetahuan kepada masyarakat khususnya
penyandang DM tipe 2 agar menjaga asupan natrium dan indeks massa tubuh agar
tidak terjadi komplikasi.
Actions (login required)
|
View Item |