MUSDALIFAH, MUSDALIFAH
(2021)
UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK ETANOL KULIT BUAH DELIMA (Punica granatum L.) DALAM MENGHAMBAT PERTUMBUHAN Klebsiella pneumoniae.
Diploma thesis, University of Nahdlatul Ulama Surabaya.
Abstract
Kulit Buah Delima (Punica granatum L.) merupakan salah satu tanaman
yang bermanfaat yang mengandung senyawa flavonoid, tanin, dan saponin
sehingga dapat digunakan sebagai antibakteri. Tujuan dari penelitian ini yaitu
untuk mengetahui pengaruh ekstrak etanol kulit buah delima dalam menghambat
pertumbuhan K. pneumoniae. Metode yang digunakan untuk mendapatkan ekstrak
dengan cara maserasi dan evaporator menggunakan pelarut etanol. Ekstrak kental
kulit buah delima dibuat dalam berbagai konsentrasi antara lain sebesar 10%,
20%, 50%, 60%, 90%, dan 100%. Dengan menggunakan pengencer aquades. Uji
aktivitas antibakteri dilakukan dengan metode difusi. Hasil peneltian
menunjukkan ekstrak etanol kulit buah delima mempunyai aktivitas antibakteri
terhadap bakteri K. pneumoniae. Paling tinggi diameter zona hambat ekstrak
etanol kulit buah delima terhadap K. pneumoniae pada konsentrasi 90% yaitu
sebesar 32 mm, sedangkan zona hambat paling rendah dikonsentrasi 10% sebesar
16 mm. Berdasarkan hasil uji Kruskal-Wallis menunjukkan ada efek yang
signifikan antara konsentrasi ekstrak etanol kulit buah delima dalam menghambat
bakteri K. pneumoniae, dengan nilai P-Value = 0,003. Sedangkan Hasil uji Mann-
Withney untuk masing-masing kelompok menunjukkan nilai P<0.05. kesimpulan
dari penelitian ini adalah konsentrasi ekstrak etanol kulit buah delima (Punica
granatum L.) berpengaruh dalam menghambat bakteri K. pneumoniae
Actions (login required)
|
View Item |