ULUM, ULFI
(2021)
GAMBARAN EMPATI ANAK USIA 5-6 TAHUN DI ISLAMIC HOMESCHOOLING SANGGAR QORINA KECAMATAN RUNGKUT SURABAYA.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Ulfi Ulum, 2021. Gambaran Empati Anak Usia 5-6 Tahun di Islamic
Homeschooling Sanggar Qorina Kecamatan Rungkut
Surabaya. Program Studi S1 Pendidikan Guru
Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya.
Dosen pembimbing Fifi Khoirul Fitriyah, S.Pd., M.Pd.
Salah satu faktor yang mendasari suksesnya dalam berinteraksi sosial
adalah memiliki empati, karena dalam bersosialisasi dibutuhkan adanya
pengertian yang dapat memahami perasaan orang lain, saling tolong
menolong dan menghargai. Empati salah satu emosi positif yang harus
dimiliki oleh seorang anak. Penelitian ini dilatarbelakangi ketertarikan
peneliti terhadap empati anak usia 5-6 tahun di Islamic Homeschooling
Sanggar Qorina Kecamatan Rungkut Surabaya.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis gambaran empati
anak usia 5-6 tahun di Islamic Homescooling Sanggar Qorina Kecamatan
Rungkut Surabaya. Subjek penelitian adalah anak kelas pra yang berjumlah
10 anak terdiri dari 3 anak laki-laki dan 7 anak perempuan.
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif
dan tekhnik pengumpulan data yang digunakan adalah instrumen angket
atau kuesioner. Sedangkan analisis data menggunakan statistik deskriptif.
Dari hasil analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini, terdapat
temuan bahwa rata-rata dari jumlah indikator sebanyak 20 item
mendapatkan nilai rata rata 67,5 % dengan pencapaian kriteria tinggi.
Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa empati anak usia 5-6 tahun di
Islamic Homeschooling Sanggar Qorina Kecamatan Rungkut Surabaya
mencapai rata-rata kriteria tinggi. Saran penelitian ini adalah perlu adanya
penelitian lanjutan dengan populasi penelitian lebih besar, dan juga perlu
adanya penelitian tentang metode pembelajaran yang dapat meningkatkan
empati anak.
Actions (login required)
|
View Item |