SANUSI, SALAMA AHMAD
(2021)
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF TAGAM BERBASIS ANDROID UNTUK POKOK BAHASAN HUBUNGAN ANTAR SATUAN DI SEKOLAH DASAR.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan, yaitu pengembangan media
pembelajaran interaktif tagam berbasis android. Penelitian ini dilaksanakan karena
adanya masa pandemi covid-19 yang menyebabkan proses pembelajaran
dilaksanakan secara daring sehingga membutuhkan media pembelajaran interaktif
guna mendukung proses pembelajaran. Tujuan penelitian ini ialah guna
mengetahui kelayakan media pembelajaran interaktif tagam berbasis android,
serta mendeskripsikan proses pengembangan media pembelajaran interaktif tagam
berbasis android. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (R&D)
dengan menggunakan model pengembangan ADDIE yaitu Analysis, Design,
Development, Implementation, dan Evaluation. Subjek penelitian ini adalah ahli
media, ahli materi dan guru. Pada uji coba perorangan terdiri dari 3 peserta didik
dan uji coba kelompok kecil terdiri dari 12 peserta didik kelas V SDN
Wonokusumo VI/45 Surabaya Tahun Ajaran 2020/2021.
Penelitian ini menghasilkan media pembelajaran interaktif yang sangat layak.
Hasil penilaian yang diperoleh memenuhi kriteria kelayakan. Penilaian dari ahli
materi memperoleh persentase kelayakan sebesar 88,88%, penilaian dari ahli
media memperoleh persentase kelayakan sebesar 90%, dan penilaian kelayakan
dari guru atau praktisi pendidikan memperoleh persentase kelayakan sebesar
94,9%. Uji coba perorangan memperoleh persentase sebesar 94,9% dan uji coba
kelompok kecil mendapatkan persentase kelayakan sebesar 93,95%. Dengan
demikian media pembelajaran interaktif tagam berbasis android sangat layak dan
sangat layak digunakan dalam pembelajaran pokok bahasan hubungan antar
satuan.
Actions (login required)
|
View Item |