SYABANI, DINDA FIRDAUS
(2021)
PENGARUH FINANCIAL LITERACY, FINANCIAL ATTITUDE, DAN PARENTAL INCOME TERHADAP FINANCIAL MANAGEMENT BEHAVIOR PADA MASA PANDEMI COVID-19 (STUDI KASUS MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI BISNIS DAN TEKNOLOGI DIGITAL UNIVERSITAS NAHDLATUL ULAMA SURABAYA) TAHUN 2021.
[Undergraduate Thesis]
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Financial Literacy, Financial attitude dan Parental Income terhadap Financial Management Behavior pada Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus Mahasiswa Fakultas Ekonomi Bisnis dan Teknologi Digital Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya). Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode random sampling, sehingga diperoleh 118 mahasiswa untuk dijadikan responden. Berdasarkan hasil analisis dan uji hipotesis dapat di peroleh hasil bahwa secara parsial Financial Literacy berpengaruh positif signifikan terhadap Financial Management Behavior. Financial Attitude berpengaruh positif signifikan terhadap Financial Management Behavior. Parental Income berpengaruh positif signifikan terhadap Financial Management Behavior. Sedangkan secara simultan Financial Literacy, Financial Attitude dan Parental Income berpengaruh signifikan terhadap Financial Management Behavior.
Actions (login required)
|
View Item |