ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.A DI PMB VIVI UMAMIYANTO, S.Tr.Keb

INAYAH, GERVI FARIDATUL (2020) ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY.A DI PMB VIVI UMAMIYANTO, S.Tr.Keb. [Undergraduate Thesis]

[img]
Preview
PDF
KT-BD-200008_abstract.pdf

Download (227kB) | Preview
Official URL: http://digilib.unusa.ac.id/data_pustaka-27332.html

Abstract

Kehamilan, persalinan, dan nifas adalah suatu kondisi yang normal, namun tetap memerlukan pengawasan supaya tidak berubah menjadi kondisi abnormal. Keberhasilan upaya kesehatan ibu ini sangatlah berpengaruh pada keberhasilan pembangunan nasional yaitu ditandai dengan menurunnya Angka Kematian Ibu (AKI). AKI di Provinsi Jawa Timur Tahun 2018 adalah 91,42/100.000 kelahiran hidup sedangkan AKB tahun 2018 sebesar 23/100.000 kelahiran hidup. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengurangi AKI dan AKB yaitu, anjuran dengan konsep continuity of care. Tujuan continuity of care memberikan asuhan kebidanan kepada Ny.A dari kehamilan, persalinan, nifas, bayi baru lahir dan keluarga berencana. Asuhan kebidanan ini dilakukan pada Ny.A G2P1001 diberikan secara continuity of care, di PMB Vivi Umamiyanto, S.Tr.Keb Jl.Pagesangan no.54 Surabaya. Pelaksanaanya mulai tanggal 16 April 2020 sampai 27 Juni 2020. Pengumpulan data menggunakan data primer, sekunder, dan via online. Asuhan ini menunjukan bahwa kehamilan pada Ny.A berlangsung dengan baik, tidak ada komplikasi atau kelainan, usia kehamilan ibu 39-40 minggu saat menjelang persalinan. Persalinan ibu berlangsung dengan baik, keadaan ibu baik, bayi baru lahir bugar dengan jenis kelamin laki-laki, BB 3400 gram dan PB 52 cm. Masa nifas berlangsung normal, proses involusio dan laktasi lancar. Dan ibu menggunakan metode AKDR. Kesimpulan yang dilaksanakan dari masa hamil sampai dengan menggunakan kontrasepsi Ny.A berlangsung dengan normal dan tidak ditemukan komplikasi pada ibu dan bayinya. Disarankan kepada petugas kesehatan khususnya bidan untuk meningkatan kualitas pelayanan asuhan continuity of care ini dilapangan dan dimasyarakat dalam membantu menurunkan AKI di Indonesia.

Item Type: Undergraduate Thesis
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMasita, Elly DwiNIDN0712017802ellydm@unusa.ac.id
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG1-991 Gynecology and obstetrics
Divisions: Faculty of Nursing and Midwifery > Program Study of Diploma III Midwifery
Depositing User: Mrs. . Aidah
Date Deposited: 21 Jan 2022 03:00
Last Modified: 21 Jan 2022 03:00
URI: http://repository.unusa.ac.id/id/eprint/7533

Actions (login required)

View Item View Item